

inNalar.com – Terekam aksi pencurian yang dilakukan oleh sepasang ibu dan anak di Lumajang. Aksi kriminal ibu dan anak ini pun terekam kamera CCTV.
Dalam rekaman CCTV yang diunggah oleh akun @Andreli_48, terlihat dua orang wanita, satu mengenakan jilbab warna biru (sang ibu) dan lainnya memakai jilbab warna pink (anak) sedang memilih-milih gelang emas.
Kelakuan ibu dan anak ini terekam kamera CCTV diduga melakukan pencurian gelang emas di Toko Emas Gampang Jaya 1 Pasirian, Lumajang, Senin, 7 Februari 2022 pukul 14.30 WIB.
“Diketahui 2 orang wanita yang datang sebagai konsumen ingin belanja dan mencoba perhiasan namun akhirnya justru menggasak perhiasan emas di toko tersebut,”
“Kejadian kemarin sekira pukul 14:30 wib Zaman sekarang banyak mata pengawas lewat kamera masih juga maling.” tulis keterangan video, dikutip inNalar.com
Terlihat dalam video, keduanya bermodus menjadi pembeli, dan kemudian mencoba perhiasan tersebut.
Baca Juga: Waspada Hari Valentine 2022 Jadi Perayaan Seks Bebas, Simak Daftar Kasusnya di Indonesia
Ibu dan anak itu, tampak berbagi tugas untuk melancarkan aksi pencurian gelang emas di Toko Emas Gampang Jaya 1 Pasirian.
Sang ibu yang memakai hijab biru bertugas mengalihkan penjaga toko. Sedangkan, anaknya yang memakai jilbab pink langsung memanfaatkan kesempatan saat situasi lengah.
Dengan langsung memakai gelang emas itu ke tangannya, kemudian ditutupi dengan lengan panjang bajunya.
Baca Juga: PTM 100 Persen di Cianjur Dihentikan Untuk Sementara, Ketua FPKBM Cianjur Angkat Bicara
Penjaga Toko Emas Gampang Jaya 1 Pasirian tidak menyadari kelakuan sepasang ibu dan anak ini.
Sampai pihak Toko Emas Gampang Jaya 1 Pasirian mulai mengecek rekaman CCTV setelah merasa ada dua gelang emas yang hilang saat hendak dibereskan.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi