Industrinya Terdampak Situasi Global, PT Emdeki Utama Tbk (MDKI) Proyeksikan Pertumbuhan Penjualan 5 Persen pada 2024

inNalar.com – PT Emdeki Utama Tbk atau MDKI merupakan produsen kalsium karbida atau karbit.

Pada tahun 2024, PT Emdeki Utama Tbk tetap optimis bisa mencapai target pertumbuhan penjualan.

Setidaknya, perusahaan menargetkan kenaikan penjualan setidaknya 5 persen meski kondisi global yang tentunya mempengaruhi pasar ekspor.

Baca Juga: Lanskap 100.000 Ha Mesir Berubah! Bendungan Aswan Malah Sebabkan Kemunculan Penyakit Tertua di Dunia, Kok Bisa?

Diketahui bahwa pada tahun 2023 lalu, industri kalsium karbida cukup terdampak oleh situasi global terutama di pasar ekspor.

Hal tersebut terbukti dari penjualan tahun 2023 pada kuartal ketiga sebesar Rp346,1 miliar.

Angka tersebut menurun jika dibandingkan dengan capaian perseroan pada tahun 2022 sebesar Rp468,8 miliar.

Baca Juga: Hasilkan Listrik 10 Miliar KW, Proyek Bendungan Aswan Mesir Didanai AS-Inggris Senilai 1 Miliar USD Tapi Berakhir Disetop, Ini Penyebabnya

Dari pencapaian tersebut, diketahui penjualan secara volume hingga kuartal ketiga pada tahun 2023 sebesar 15.516 ton.

Jumlah tersebut dengan rincian dari penjualan di pasar domestik sebesar 14.655 ton dan pasar luar sebesar 861 ton.

Hambatan dan tantangan industri ini pada tahun 2023 memang cukup sulit.

Baca Juga: Sedot APBN Rp4,28 Triliun, Proyek Bandara Elit di Kalimantan Timur Ini Bakal Beroperasi pada Agustus 2024

Hal tersebut dipengaruhi oleh kondisi perekonomian global dan domestik yang melemah.

Salah satunya, pada sektor konstruksi dan baja yang menjadi pangsa pasar utama karbida.

Meskipun menghadapi tantangan yang cukup berat, MDKI mengklaim cukup berhasil menjaga kinerja keuntungan bersih pada tahun 2023.

Baca Juga: Telan Anggaran Rp70 Miliar, Terminal yang Baru Diresmikan di Kota Bandung Ini Punya Desain Keren Bermotif Batik, Luas Areanya…

Sebagai informasi, perusahaan ini melakukan produksi percobaan pada tahun 1987 dan produksi komersial pada tahun 1988.

Hingga kini, perseoran telah memiliki pabrik yang dibangun di atas lahan seluas 14 hektar di Gresik.

Dilansir inNalar.com dari emdeki.co.id, kini produk dari perseroan ini telah merambah ke pasar global dan mengekspor ke Jepang, India, Amerika, dan sebagainya.***

Rekomendasi