Visualnya Futuristik, JPO Pertama di Banjarbaru Kalimantan Selatan Ini Sempat Tuai Kritikan Gegara Biayanya Terlalu Jumbo, Ternyata Habis Segini

inNalar.com – Tidak hanya di Ibukota, kini Provinsi Kalimantan Selatan memiliki Jembatan Penyeberangan Orang atau JPO ikonik terbaru di Kota Banjarbaru.

Usai peresmiannya, seketika jembatan ini menjadi salah satu spot favorit warganya lantaran desain modern futuristik yang meliputinya.

Pasalnya infrastruktur ini dihiasi dengan lampu temaram yang semakin indah di malam hari dipadukan dengan penyangga membentuk lorong serta lintasan kayu estetik.

Baca Juga: Terdampak Gempa dan Likuifaksi, Proyek Rekonstruksi Daerah Irigasi di Palu Sulteng Ini Bakal Aliri Lahan 5.800 Hektar, Intip Progresnya

Meski tampak telah nyaman dilintasi oleh masyarakat, rupanya di balik perjalanan pembangunan infrastruktur ini sempat mendapatkan hujan kritikan dari beberapa pihak.

Kritikan terhadap keberadaan infrastruktur ini salah satunya datang dari pihak legislatif yang mengungkapkan bahwa anggaran proyek yang dihabiskan terlalu fantastis.

Nilai anggaran yang tersedot banyak dinilai riskan menjadi proyek mubazir pemerintah kota dan mempertimbangkan urgensi pengadaannya.

Baca Juga: Tak Produktif 25 Tahun, Bekas Lahan Kelapa Sawit di Papua Ini Disulap Jadi Area ‘Food Estate’ Seluas 500 Hektar

Sebagai informasi, Proyek Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Banjarbaru ini menelan anggaran sebesar Rp3,5 miliar.

Adapun dari sisi pentingnya infrastruktur ini, Kepala Bidang Marga Dinas PUPR Kalsel pun telah mempertimbangkan kajian terkait seberapa sering warganya melintasi jalan di lokasi proyek pembangunan.

Pihaknya mengungkap bahwa dalam kurun waktu satu jam, terdapat 50 kali lebih aktivitas penyeberangan yang dilakukan oleh pengguna jalan.

Baca Juga: Pastikan Keselamatan 24.000 Pekerja, Perusahaan Tambang Batu Bara di Kalimantan Timur Ini Terapkan 2 Teknologi AI, Apa Aja?

Berdasarkan pertimbangan inilah pihak Pemerintah Kota Banjarbaru tetap melanjutkan proyek JPO ini di Jalan Ahmad Yani Km 34.

Adapun pembangunan diketahui mulai berjalan di Bulan Maret 2022 hingga akhirnya infrastruktur ini rampung digarap.

Usai hampir 10 bulan digarap, akhirnya JPO ini berhasil diresmikan oleh Wali Kota Banjarbaru, H. M. Aditya Mufti Ariffin pada Kamis, 5 Januari 2023.

Baca Juga: Sering Terkena Banjir, Proyek Jembatan Double Box di Jabar yang Membentang di Atas Sungai Ini Akhirnya Rampung, Panjangnya…

Dengan adanya infrastruktur ini, para siswa yang bersekolah di SMP 1 dan SMA 1 Banjarbaru dapat menyeberang dengan nyaman.

Dapat dikatakan, jembatan ini menjadi JPO pertama di daerahnya sekaligus membayar kerinduan masyarakat karena sudah lama infrastruktur ini tidak hadir di Kalimantan Selatan.

Sebelumnya Banjarmasin diketahui juga pernah memiliki jembatan penyeberangan di sekitar kawasan Mitra Plaza.

Baca Juga: Telan Dana Rp51 Miliar, Jembatan di Karawang Sepanjang 130 Meter Ini Akhirnya Diresmikan, Tahan Beban Kendaraan Hingga 8 Ton

Namun konstruksi jembatan yang berlokasi di Jalan Pangeran Antasari tersebut dibongkar pada tahun 2019.

Melansir dari situs Pemkab Banjarbaru, pihak pemerintah terus meng-upgrade fasilitasnya sesuai dengan saran dan kritikan dari masyarakat.

Pihak pemerintah kota diketahui melakukan pemasangan rambu khusus hingga desain jalur JPO yang disesuaikan agar pengguna disabilitas juga bisa ikut menggunakannya.

Baca Juga: Keruk Pondasi Sedalam 70 Meter, Jembatan Rp381 Miliar di Barito Kuala Kalimantan Selatan Ini Gunakan Inovasi Cable Stayed Pylon Asimetrik, Apa Itu?

Fasilitas tempat sampah pun akan disebar di beberapa titik agar para pelintas jalan juga bisa ikut serta menjaga kebersihan fasilitas penyeberangan ini.***

 

Rekomendasi