Viral di TikTok dan Instagram, Ternyata Ini Arti ‘Ndang Sat Set Set Maszeh’ dalam Bahasa Indonesia

inNalar.com – Tengah viral baru-baru ini slogan kata-kata Ndang Sat Set Sat Set Maszeh di berbagai media sosial terutama bagi pengguna aplikasi TikTok.

Banyak warganet menirukan kata-kata tersebut diselipkan di setiap unggah story maupun pada saat melakukan komunikasi seperti biasa.

Sehingga, tak sedikit juga yang mempertanyakan maksud dan arti sesungguhnya dari kalimat viral berbahasa jawa tersebut.

Baca Juga: Dzikirnya Wanita Haid, Apakah Sama Pahalanya saat dalam Keadaan Suci? Buya Yahya Jelaskan Detail di Sini

Ternyata inilah arti kata atau kalimat Ndang Sat Set Sat Set Maszeh dalam bahasa Indonesia yang benar.

Dikutip inNalar.com dari berbagai sumber. ternyata asal mula viralnya kalimat itu dari akun TikTok bernama @MENJENGKIMHOA1289.

Sementara itu, arti kalimat Ndang Sat Set Sat Set Maszeh yaitu ungkapan untuk segera mungkin untuk melakukan atau ayo langsung cepat-cepat.

Baca Juga: Ternyata Ini Amalan Syekh Ali Jaber yang Rutin Dilakukan Semasa Hidupnya, Jadi Cahaya di Gelapnya Alam Kubur

Sedangkan kata Maszeh merupakan panggilan untuk seseorang yang lebih tua dan saudara dalam bahasa jawa.

Bahkan ada beberapa yang mengartikan kalimat tersebut bisa juga untuk gertakan seseorang agar cepat-cepat ketika hendak mendekati wanita.

Lebih lanjut, kata Sat Set jika dikirim melalui chat kepada cewek atau cowok juga bisa menjadi sebuah arti untuk mengajak segera jadian.

Baca Juga: Penyerahan Grammy Awards Tahun 2022 Ditunda Hingga 3 April Mendatang, Ini Penyebabnya

Akan tetapi dalam KBBI belum ditemukan secara spesifik terkait arti kalimat tersebut. Sehingga jenis ungkapan itu termasuk kategori bahasa gaul.

Dalam bahasa gaul kalimat Sat Set merupakan persamaan dari bahasa gaul seperti Gerak Cepat (Gercep) ataupun Gak Pakai Lama (GPL).

Adapun contoh cara penggunaan Sat Set Sat Set/GercepWoy/GPL dalam Bahasa Gaul:

“Gercep Woy, GPL kalo mau loe ikut, tim kita kerjanya soalnya sat set”

“Mas pesen bakso satu, GPL ya? Bikinnya yang gercep ya sat sat set”

Baca Juga: Viral Beli Minyak Goreng Wajib Membawa Fotocopy Kartu Keluarga dan Sertifikat Vaksin Covid

“Kalo ngerjakan yang gercep dong, gurunya sat set sat soalnya datengnya GPL”

Demikian arti dari kalimat Ndang Sat Set Sat Set dalam bahasa Indonesia dan bahasa gaul serta cara menggunakannya.***

Rekomendasi