Utamakan Pertahanan, Pelatih Baru Tottenham Hotspurs Berambisi Datangkan Kiper Ini Sebagai Rekrutan Pertama

inNalar.com – Tottenham Hotspurs sedang mengusahakan transfer penjaga gawang Brentford, David Raya sebagai potensi penerus Hugo Lloris yang dikabarkan akan mencari pengalaman baru.

Pemain internasional Spanyol itu bisa menjadi rekrutan pertama Ange Postecoglou untuk Tottenham Hotspurs setelah pembicaraan positif, menurut PA news agency.

Tottenham Hotspurs masih menjadi satu-satunya klub yang berdiskusi dengan perwakilan David Raya dan tetap berada di posisi terdepan.

Baca Juga: Sidang Lanjutan Perceraian Desta Dan Natasya Rizki Datangkan 2 Saksi Kunci, Ini Sosoknya

Di pihak lain, Chelsea, yang juga dikaitkan dengan David Raya, belum menghubungi pihak Brentford.

Manajer Brentford, Thomas Frank, telah menetapkan harga £40 juta untuk Raya yang masih memiliki sisa kontrak satu tahun di klub itu,

Akan tetapi, perwakilan kiper tersebut merasa harga yang diminta terlalu tinggi untuk seseorang yang hanya memiliki sisa kontrak setahun.

Baca Juga: Pernah Sulap Leicester City Jadi Jawara Inggris, Claudio Ranieri Kini Bawa Cagliari Lolos ke Liga Italia

Belum ada kesepakatan resmi antara kedua klub, dengan Spurs dikabarkan tidak bersedia membayar harga yang diminta Brentford.

Raya akan meninggalkan Gtech Community Stadium setelah mengonfirmasi kepada PA news agency pada Februari lalu bahwa ia menolak dua tawaran kontrak dari The Bees.

Namun, ia merasa nyaman di London yang berarti memberi Spurs kesempatan lebih besar untuk merekrutnya.

Baca Juga: Performa Mac Allister Tak Memuaskan, Jurgen Klopp Ingin Perkuat Posisi Ini Demi Tantang Manchester City

Raya, yang telah membuat 161 penampilan untuk Brentford sejak bergabung pada 2019.

Brentford telah mendatangkan Mark Flekken dari Freiburg sebagai persiapan jika kiper utama mereka itu hengkang.

Raya membuat penyelamatan terbanyak di Liga Premier musim lalu dengan 154 kali penyelamatan saat Brentford finis di posisi kesembilan, satu poin dan satu tempat di belakang Tottenham.

Baca Juga: Balita di Samarinda Positif Narkoba Usai Mengkonsumsi Air Mineral, Begini Kronologi dan Kondisi Terkini

Spurs sedang mencari penjaga gawang baru setelah Hugo Lloris mengaku ingin tantangan baru setelah 11 tahun di klub itu, meskipun mantan kapten timnas Prancis itu masih memiliki sisa kontrak setahun.

Postecoglou telah bergerak cepat sejak menyetujui kontrak empat tahun untuk bergabung dari Celtic pekan lalu dan ia akan resmi menjabat pada 1 Juli.***(Dadang)

Rekomendasi