

inNalar.com – Pemblokiran tujuh situs pelayanan, salah satunya Steam oleh Kominfo menimbulkan kritik masyarakat.
Banyak yang menyayangkan keputusan pemerintah karena memblokir Steam.
Untuk menanggapi pemblokiran Steam, Kominfo menjawabnya di dalam konferensi pers mereka.
Konferensi pers itu dilakukan secara virtual dengan dihadiri oleh Dirjen Aplikasi Informasi, Samuel Abrijani Pangerapan pada Minggu, 31 Juli 2022.
Dalam konferensi tersebut Samuel Abrijani Pangerapan membahas tentang status pelayanan Steam kepada PSE.
Baca Juga: Mendag Zulkifli Hasan Sidak Dua Pasar di Surabaya, Pantau Harga Kebutuhan Pokok Sampai Stabil
Ia mengatakan bahwa Steam saat ini sedang dalam masa proses untuk mendaftar di penyelenggara sistem elektronik (PSE) di Indonesia.
“Steam, Dota 2 dan Counter-Strike Global Offensive sudah menyatakan sedang memproses. Mudah-mudahan dalam waktu dekat ini datanya sudah lengkap. Dan masyarakat pengguna layanan game ini sudah dapat menggunakan kembali,” kata Dirjen Apliksi Informasi, Samuel Abrijani Pangerapan pada hari Minggu, 31 Juli 2022.
Ia juga menjelaskan masih banyak situs layanan yang sedang melakukan proses pendaftaran.
Walaupun begitu ada beberapa situs layanan yang suspend dari pendaftaran karena kurangnya data.
Selanjutnya, Kominfo menjelaskan hal ini dilakukan dalam rangka mentaati aturan-aturan pemerintah.
Aturan-aturan tersebut dilakukan dalam rangka memberikan ruang yang kondusif, nyaman dan aman.
“Setiap negara punya aturannya sendiri, dan aturan ini dalam rangka ingin menciptakan ruang yang kondusif, aman dan nyaman,” katanya.
Selain itu, Kominfo juga membuka peluang bagi seluruh situs layanan yang ingin bergabung dalam ekosistem digital Indonesia.
“Kami selalu membuka peluang bagi siapapun yang ingin menjadi ekosistem media digital Indonesia baik asing maupun dalam negeri,” lanjut Samuel.
Hingga saat ini tercatat ada tujuh situs dan layanan yang diblokir Keminfo karena belum mendaftar sebagai penyelenggara sistem elektronik atau (PSE) di Indonesia.
Situs dan layanan yang diblokir pemerintah adalah Yahoo Search, game online Steam, Dota 2, Counter-Strike Global Offensive dan platform distribusi digital Origin.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi