

inNalar.com – Universitas Terbuka Membuka Pendaftaran Mahasiswa Baru Program Diploma & Sarjana Semester 2022/23.1 mulai Mei – Agustus 2022.
Universitas Terbuka merupakan Perguruan Tinggi Negeri (PTN) ke-45 di Indonesia yang menerapkan sistem belajar terbuka dan jarak jauh.
Dilansir inNalar.com melalui laman resmi Universitas Terbuka yaitu https://www.ut.ac.id/id, berikut merupakan 9 Cara Daftar di Universitas Terbuka.
1. Daftar ke aplikasi SIA
Calon Mahasiswa melakukan pendaftaran sebagai mahasiswa baru melalui website admisi-sia.ut.ac.id
2. Verifikasi Email
Melakukan proses verifikasi pada link yang dikirimkan pada email calon mahasiswa yang telah didaftarkan
3. Pembayaran Billing Admisi
Calon mahasiswa melakukan pembayaran billing admisi pada Bank atau Mitra Universitas Terbuka: BRI/BTN/Mandiri/BNI/Alfagroup/Tokopedia
Baca Juga: Link Pendaftaran PPDB Jatim 2022 Tahap Kedua Jenjang SMA dan SMK, Jalur Prestasi Nilai Akademik
4. Registrasi Data Pribadi
Melengkapi proses registrasi data pribadi yang terdiri atas:
– Mengisi form data diri calon mahasiswa,
– Mengisi form informasi kontak,
– Mengisi form program pendidikan,
– Mengisi form pendidikan terakhir dan alih kredit,
Baca Juga: Holywings Digeruduk GP Anshor soal Promosi Alkohol Gratis untuk Nama Muhammad dan Maria
– Mengisi form informasi tambahan,
– Mengisi form pendaftaran difabel,
– Mengisi form unggah berkas wajib.
5. Validasi Data Pribadi
Data akan di validasi oleh Universitas Terbuka dalam waktu 3×24 jam dari proses pengisian data pribadi.
6. Cetak KTMS
Lakukan cetak KTMS sebagai mahasiswa baru Universitas Terbuka
7. Proses Reg. Mata Kuliah
Mahasiswa baru melakukan registrasi matakuliah sesuai dengan program yang ditempuh.
Baca Juga: Ini Alasan Para Ahli soal Venus yang Sempat Dicanangkan Layak Huni
8. Pelunasan Billing Reg. Mata Kuliah
Mahasiswa melakukan pembayaran billing registrasi mata kuliah pada Bank atau Mitra Universitas Terbuka:BRI/BTN/Mandiri/BNI/Alfagroup/Tokopedia.
9. Office 365
Mahasiswa mendapatkan email ecampus dan akses Office 365 dengan format:
username: nim@ecampus.ut.ac.id
password: Utddmmyyyy
Baca Juga: Planet Neraka, 7 Fakta Venus yang Tidak Bisa Ditempati Manusia
[Tanggal lahir][Bulan Lahir][Tahun Lahir]
Demikian informasi terkait 9 Cara Daftar Universitas Terbuka. Selamat Mendaftar!***