Top 5 Kepala Daerah Terkaya di Indonesia, Sosok Gubernur Ini Punya Kekayaan Rp972 Miliar!


inNalar.com –
Daftar lima kepala daerah terkaya di Indonesia mencuri perhatian publik usai LHKPN merilis laporan kekayaan mereka yang bernilai luar biasa.

Publik pun dibuat penasaran, siapa saja kepala daerah paling tajir yang dilantik oleh Presiden Prabowo sejak 20 Februari 2025 lalu.

Menariknya, seorang mantan jenderal asal Makassar turut masuk dalam jajaran lima besar gubernur terkaya di Indonesia berdasarkan data resmi LHKPN tahun 2024.

Baca Juga: Konsekuensi Hukum Pengibaran Bendera One Piece

Andi Sumangerukka dikenal sebagai mantan perwira tinggi TNI AD yang kini menjabat sebagai Gubernur Sulawesi Tenggara.

Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) terbaru, ia mencatatkan total kekayaan mencapai Rp598.087.872.000. Angka tersebut menempatkannya sebagai gubernur terkaya kedua di Indonesia.

Menurut data resmi LHKPN KPK, Gubernur Maluku Utara, Sherly Tjoanda, menempati posisi pertama sebagai gubernur terkaya di Indonesia tahun 2025.

Baca Juga: Benarkah Ada Kenaikan Gaji Pensiunan PNS per 1 Agustus 2025? Golongan I sampai IV Dapat 12 Persen, Cek Faktanya

Ia melaporkan total kekayaan fantastis sebesar Rp972.112.709.057, menjadikannya sebagai kepala daerah dengan harta paling besar di antara seluruh gubernur di tanah air.

Berikut adalah lima besar kepala daerah terkaya di Indonesia periode 2025–2030, menurut data resmi dari LHKPN KPK.

1. Sherly Tjoanda

Sherly Tjoanda menjabat sebagai Gubernur Maluku Utara periode 2025–2030 dan mencatatkan namanya sebagai salah satu pemimpin daerah terkaya di Indonesia.

Baca Juga: Jelang Pembacaan Nota Keuangan, Ini 4 Hal Penting soal Gaji Pensiunan PNS 2025, Golongan I-IV Wajib Tahu!

Berdasarkan laporan terbaru LHKPN yang dirilis Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) per 24 April 2025, total kekayaan Sherly mencapai Rp972,1 miliar.

Dalam laporan tersebut, mayoritas kekayaannya berasal dari surat berharga senilai Rp262,02 miliar, diikuti aset berupa tanah dan bangunan senilai Rp201,7 miliar, serta kas dan setara kas yang mencapai Rp236,59 miliar.

Kepala daerah terkaya peringkat pertama ini merupakan istri mendiang Benny Laos, eks Bupati Pulau Morotai dan calon Gubernur Maluku Utara.

Meski total asetnya sangat besar, ia tetap mencantumkan kewajiban utang dalam laporannya senilai Rp6,99 miliar, sesuai prinsip transparansi yang diatur dalam pelaporan LHKPN.

2. Muhidin

Muhidin, yang saat ini menjabat sebagai Gubernur Kalimantan Selatan, tercatat memiliki kekayaan fantastis sebesar Rp913 miliar berdasarkan data LHKPN tertanggal 20 Maret 2025.

Angka ini diperoleh dari berbagai aset yang tersebar di sejumlah wilayah strategis, mulai dari tanah dan bangunan, kendaraan mewah, surat berharga, hingga kas tunai.

Komponen terbesar dari kekayaan pejabat tersebut berasal dari sektor properti. Total nilai aset tanah dan bangunan yang dilaporkan mencapai Rp680,84 miliar.

Dalam kategori alat transportasi, total kekayaan yang dilaporkan mencapai Rp3,17 miliar. Sementara itu, pejabat ini juga memiliki harta bergerak lainnya senilai Rp17,05 miliar, surat berharga Rp122,72 miliar, serta kas dan setara kas senilai Rp121,21 miliar.

3. Andi Sumangerukka

Gubernur Sulawesi Tenggara, Andi Sumangerukka, menempati posisi ketiga dalam daftar gubernur terkaya di Indonesia.

Pada periode 2025–2030, Andi Sumangerukka tercatat sebagai gubernur terkaya kedua dengan total kekayaan mencapai Rp598.087.872.000 berdasarkan laporan per 28 Maret 2025.

Sebagian besar kekayaannya berasal dari kas dan setara kas sebesar Rp327.868.872.000, surat berharga Rp138.362.000.000, serta tanah dan bangunan senilai Rp95.442.000.000.

Andi Sumangerukka, purnawirawan TNI AD, merupakan putra asli Sulawesi Selatan yang lahir di Makassar pada 11 Maret 1963.

4. Rudy Mas’ud

Nama Rudy Mas’ud mencuat dalam daftar pejabat publik dengan kekayaan fantastis berdasarkan laporan resmi LHKPN yang diumumkan pada 20 Maret 2025.

Berdasarkan data dari situs elhkpn.kpk.go.id, Rudy Mas’ud tercatat memiliki total harta kekayaan sebesar Rp166.521.104.827.

Total kekayaannya berasal dari “harta lainnya” senilai Rp224 miliar, kas Rp28,01 miliar, serta tanah dan bangunan Rp26,5 miliar, menjadikannya salah satu gubernur terkaya di tanah air.

Namun, total kekayaan bersih tersebut telah dikurangi oleh kewajiban utang sebesar Rp112.694.480.000, sehingga mencerminkan nilai harta bersihnya setelah dikurangi liabilitas.

5. Agustiar Sabran

Agustiar Sabran saat ini menjabat sebagai Gubernur Kalimantan Tengah, setelah sebelumnya berkarier sebagai anggota DPR RI sejak tahun 2019.

Berdasarkan data resmi Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) per 6 September 2024, Agustiar Sabran tercatat memiliki total kekayaan sebesar Rp178,93 miliar.

Komposisi kekayaan tersebut didominasi oleh kas dan setara kas senilai Rp39,04 miliar, aset berupa tanah dan bangunan senilai Rp11,5 miliar, serta kategori harta lainnya yang mencapai angka signifikan.

Itu dia lima kepala daerah terkaya yang melaporkan memiliki harta kekayaann yang fantastis, berdasarkan data resmi LHKPN terbaru.***(Farida Fakhira)

Rekomendasi