

inNalar.com – Julukan Indonesia sebagai negara kepulauan ternyata tidak membuat daerah-daerah di nusantara kehilangan kecantikan mereka.
Meski beberapa pulau di daerah timur lebih dikenal sebagai surga dunia, namun salah satu pulau di Jawa Tengah ini ternyata tidak ingin kalah.
Diketahui, pulau tak berpenghuni ini memiliki resort dengan fasilitas kolam renang yang masih dalam tahap pembangunan.
Dilansir inNalar.com dari laman indonesia.go.id, pulau tersebut adalah Kepulauan Karimunjawa yang masih satu wilayah dengan Kabupaten Jepara, Jawa Tengah.
Kepulauan ini ditetapkan sebagai taman nasional sejak 22 Februari 1988 karena memiliki keanekaragaman hayati di dalamnya.
Salah satu contohnya adalah hutan mangrove dengan mayoritas populasi mangrove mayor Rhizophora.
Selain itu, terdapat juga tumbuhan yang hanya ada di pulau ini, yaitu cemara belanda atau pohon dewandaru.
Tidak ingin tertinggal, Karimunjawa juga memiliki 400 jenis biota laut dan rumah dari elang laut dada putih serta penyu hijau.
Kepulauan ini terdiri dari 22 pulau yang tidak berpenghuni dan 5 yang berpenghuni, di mana sepanjang mata akan disuguhkan hamparan pasir putih.
Pemandangan bawah lautnya pun juga tidak kalah memukau, di mana air lautnya yang sangat jernih dapat membuat pengunjung melihat isi lautan tanpa harus menyelam.
Karena ekosistemnya yang unik, serta memiliki dataran rendah hingga pegunungan, Karimunjawa ditetapkan sebagai cagar biosfer dunia oleh UNESCO pada tahun 2020.
Kecantikannya ini bahkan pernah membuat pemerintah kolonial Belanda menjulukinya sebagai ‘Karibia’-nya Pulau Jawa.
Untuk mengakses kawasan ini, pengunjung perlu menaiki kapal feri selama 2-3 jam dari Jepara atau pesawat dari Semarang.
Pemerintah pun memanfaatkan pulau ini dalam sektor wisatanya, di mana telah dibangun 11 hotel berbintang dan beberapa homestay di sini.
Pemeliharaan pulau ini ternyata juga termasuk mahal, di mana dikatakan telah dibangun TPA dengan dana sekitar 15,4 miliar Rupiah.
Kementerian ESDM pun juga membangun pembangkit listrik tenaga surya yang digunakan untuk menerangi tiga pulau di sana.
Keindahan Kepulauan Karimunjawa membuat sadar bahwa Indonesia ternyata masih memiliki banyak keindahan alam yang belum tereksplorasi.***