‘The Next Lionel Messi’ Tampil Menawan, Real Madrid Disinyalir Langsung Kepincut Balikan

inNalar.com – Real Madrid tertarik untuk memulangkang Takefuso Kubo, pemain berjuluk ‘The Next Lionel Messi’, dari Real Sociedad berkat performa apiknya musim ini di La Liga.

Real Madrid baru saja takluk 2-0 dari Real Sociedad di laga La Liga semalam dengan penampilan yang kurang menjanjikan.

Salah satu gol tuan rumah dicetak oleh Takefuso Kubo, yang notabene mantan pemain klub raksasa asal Spanyol itu dan digadang-gadang sebagai penerus Lionel Messi.

Baca Juga: Bolehkah Menggabungkan Niat Puasa Senin dan Kamis dengan Puasa Syawal? Begini penjelasan Ustadz Adi Hidayat

Moncernya performa Takefuso Kubo bersama Real Sociedad musim ini membuat El Real kepincut untuk memulangkannya.

‘The Next Lionel Messi’ asal Jepang itu digaet Real Madrid medio Juni 2019 silam dari klub FC Tokyo.

Namun karena minimnya pengalaman dan kurangnya kepercayaan dari pelatih, Kubo hanya menetap di Madrid selama dua bulan.

Baca Juga: Habib Ja’far Ungkap Istilah Schadenfreude, Sifat Hasud yang Harus Dihindari Muslim di Tengah Era Globalisasi

Dia kemudian dilepas sebagai pemain pinjaman ke sejumlah klub Spanyol dan berlabuh di Sociedad secara permanen pada Juli 2022.

Sebelumnya, Kubo muda pernah memperkuat klub junior Barcelona U-11, Barca Alevin, pada 2011 silam. Pada musim perdananya, 2012/2013, dia menjadi top skorer dengan 74 gol dalam 30 laga.

Usai hijrah ke Sociedad secara permanen pada musim keempatnya di La Liga, pemain berusia 21 tahun itu menemukan penampilan terbaiknya.

Baca Juga: Syuting Film My Idiot Brother 2 Seperti Olahraga? Beby Tsabina Akui Energinya Terkuras Habis

Hal itu terlihat setelah dipinjamkan ke Mallorca, Villarreal dan Getafe selama tiga musim sebelumnya sebagai pemain Real Madrid.

Sociedad menggaet pemain lincah itu dari Madrid dengan kontrak berdurasi lima tahun hingga hingga 2027 dengan mahar 6,5 juta euro atau sekitar Rp99 miliar.

Dia juga menyandang status sebagai pencetak gol terbanyak dalam satu musim untuk pemain Jepang di kasta tertinggi liga Spanyol itu.

Kini, dengan koleksi 8 gol dan 7 assist musim ini, Real Madrid santer disebut ingin kembali menggaet Kubo musim depan. *** (Dwi Ari Ristianto)

 

Rekomendasi