

inNalar.com – Penangkapan sosok yang dikenal alim oleh warga sekitar membuat banyak orang kaget dan tidak menyangka bahwa ternyata terduga teroris.
Sosok dengan inisial ES yang merupakan warga di desa Boro, Kedungwaru, Tulungagung, Jawa Timur telah ditangkap oleh Tim Detasemen Khusus Antiteror Polri.
Tetangga ES memberikan kesaksian dan menyebutkan bahwa dalam kehidupan sehari-hari ES adalah sosok yang ramah dan rajin ibadah, sehingga tidak ada yang menyangka bahwa ES adalah terduga teroris.
“Dia punya usaha bengkel, alim orangnya. Kalau denger kumandang adzan, langsung pergi ke masjid,” ujar Endang.
Endang, tetangganya juga mengatakan bahwa ES ini dikenal sebagai sosok yang cerdas karena ia mampu merekayasa sepeda motor dengan bahan bakar gas elpiji sebagai penggerak.
Densus Antiteror Polri juga telah menangkap terduga teroris dari wilayah lain yang diduga memiliki hubungan dengan jaringan Al Qaeda di Yaman.
Divisi Humas juga menyampaikan bahwa ES sempat bepergian ke Yaman dengan 4 orang temannya dengan inisial HS, AAK, MT, dan MAA pada 14 Desember 2014. Ia mendapatkan fasilitas dari ABU untuk bepergian ke Yaman.
Menurut keterangan Bambang yang merupakan tetangga ES, ES juga pernah cerita kepadanya bahwa ia pernah bepergian ke luar negeri namun tidak mengetahui negara pastinya dimana.
AKBP Eko, Kapolres Tulungagung membenarkan penangkapan tentang adanya penangkapan ES. Ia juga menjelaskan bahwa ES sempat dibawa ke Polres Tulungagung sebelum dibawa ke Jakarta.
Baca Juga: Cek Fakta: Amanda Manopo dan Arya Saloka Menangkan Hak Asuh Anak Atas Putri Anne
Namun AKBP Eko juga menyatakan bahwa Polres Tulungagung hanya membantu pengamanan di sekitar lokasi penangkapan.
“Untuk informasi lainnya langsung saja konfirmasi ke Mabes Polri,” ungkapnya AKBP Eko ketika ditanya mengenai informasi lengkapnya.
Keterangan mengenai bepergian ke Yaman tersebut disampaikan oleh MT, salah satu terduga teroris yang telah ditangkap terlebih dahulu di Bima, NTT pada 31 Mei 2023.
Densus juga telah menangkap pemberi fasilitas kepada ES dan 4 teman-temannya untuk pergi ke Yaman, ABU pada 2 Juni 2023 di Surabaya, Jawa Timur.
Selang satu hari, 3 Juni 2023 Densus menangkap terduga teroris dengan inisial SN di Banyuwangi, Jawa Timur.
Ahmad Ramadhan, Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen juga menyampaikan bahwa MT yang merupakan terduga teroris saat ini masih dalam proses pemeriksaan.
Baca Juga: Apple mengeluarkan versi iOS 17, Ini Deretan Fitur yang Menakjubkan
Ahmad Ramadhan juga menyebutkan bahwa akan terus dilakukan pengembangan mengenai kasus ES dan yang lainnya ini.***(Rohma Roifatunnisa’)
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi