

inNalar.com – Temon menceritakan proses syuting Para Pencari Tuhan Jilid 16 yang dianggapnya seperti sekolah saat podcast bersama Jarwo Kwat.
Pada momen itu Temon yang syuting sebagai Pak Ronald di Para Pencari Tuhan Jilid 16 mengungkapkan kepada Jarwo jika dirinya seperti sekolah lagi.
Ungkapan sekolah dalam syuting Para Pencari Tuhan Jilid 16 bukan tanpa alasan, sebab Temon yang juga memerankan karakter sebagai ayah Dobleh harus mengikuti naskah secara tertib.
Pemeran Pak Ronald itu mengatakan jika syuting di Para Pencari Tuhan Jilid 16 juga ada rasa bangganya karena bisa kerja sama dengan Deddy Mizwar.
“Begitu di Para Pencari Tuhan ini jujur kayak sekolah gitu, kita bangganya aktor besar Pak Haji Deddy Mizwar yang mengawasi mengontrol,” ucapnya saat ngobrol dengan Jarwo Kwat.
Lebih lanjut dirinya tak bisa memungkiri jika bermain di PPT Jilid 16 kali ini sangat berbeda rasanya dengan melawak.
Sebab ketika melawak ada kebebasan tertentu untuk melakukan improvisasi sedangkan memainkan karakter Pak Ronald harus runtut sesuai skenario yang disiapkan.
“Biasanya kalau kita ngelawak kan improvisasi, sekarang ini udah belajar tertib lah,” kata Temon dilansir dari YouTube JARWO KWAT CHANNEL.
Terlepas dari tantangan tersebut, Temon juga mengatakan jika dirinya akan melakukan adegan yang tak terduga.
Baca Juga: Sikap Renaga Tahier ke Janis Aneira Makin So Sweet, Tak Kalah Romatis di Para Pencari Tuhan Jilid 16
Adegan tersebut yaitu menangis, dirinya bercerita jika karakter Ronald ini orang yang hidup berdua dengan anaknya bernama Dobleh dan istrinya sudah meninggal.
Momen adegan saat istrinya sedang meninggal tersebut menuntutnya untuk bisa menangis secara natural.
Jika melihat dari episode yang telah tayang, adegan tersebut belum dimunculkan dan bisa jadi bocoran untuk penggemar.
Sejauh ini Pak Ronald diceritakan lebih sering berkonflik dengan Dobleh baik dalam urusan serius maupun sepele.
Selain itu kini Pak Ronald juga mulai memasuki adegan yang ada kisah asmaranya bersama Bu Ira yang diperankan Shahnaz Haque.
Akting Temon terkadang menyimpan humor tersendiri di Para Pencari Tuhan Jilid 16, pastinya adegan menangis itu patut dinantikan. ***
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari inNalar.com. Caranya klik >> Google News inNalar.com
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi