Teks Khutbah Jumat Terbaru Edisi Akhir Tahun: Inilah Cara Memanfaatkan Waktu dalam Kehidupan Menurut Ulama


inNalar.com –
Berikut ini adalah teks khutbah Jumat terbaru yang cocok digunakan untuk akhir tahun.

Pada teks khutbah Jumat kali ini mengambil tema inilah cara memanfaatkan waktu dalam kehidupan menurut ulama.

Teks khutbah Jumat sendiri bisa digunakan sebagai referensi untuk acara sholat Jumat.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini, Jumat 23 Desember 2022 BMKG: Hujan Mulai Siang hingga Malam Hari

Dikutip inNalar.com dari laman resmi tebuireng.online inilah teks khutbah Jumat dengan tema inilah cara memanfaatkan waktu dalam kehidupan menurut ulama.

Maka simaklah teks khutbah Jumat terbaru edisi akhir tahun di bawah ini.

Khutbah Jumat


اِنَّ الْحَمْدَ لِلَّهِ نَحْمَدُهُ وَنَسْتَعِيْنُهُ وَنَسْتَغْفِرُهُ وَنَعُوْذُ بِاللهِ مِنْ شُرُوْرِ أَنْفُسِنَا وَسَيّئَاتِ أَعْمَالِنَا مَنْ يَهْدِهِ اللهُ فَلاَ مُضِلّ لَهُ وَمَنْ يُضْلِلْ فَلاَ هَادِيَ لَهُ أَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلهَ إِلاّ اللهُ وَأَشْهَدُ أَنّ مُحَمّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُه

اَللهُمّ صَلّ وَسَلّمْ عَلى سيّدنا مُحَمّدٍ وَعَلى آلِهِ وِأَصْحَابِهِ وَمَنْ تَبِعَهُمْ بِإِحْسَانٍ إِلَى يَوْمِ الدّيْن.

يَاأَيّهَا الّذَيْنَ آمَنُوْا اتّقُوا اللهَ حَقّ تُقَاتِهِ وَلاَ تَمُوْتُنّ إِلاّ وَأَنْتُمْ مُسْلِمُوْنَ

Baca Juga: Link Live Streaming Manchester City vs Liverpool di Carabao Cup 2022, Pep Guardiola: Mental Pemain Sudah Siap

Hadirin jamaah Shalat Jumat Rahimakumullah

Kita hidup di dunia ini sudah dibekali oleh Allah SWT dengan seperangkat nikmat-nikmat yang luar biasa.

Kalau menurut Al-Quran, kita sudah diberikan oleh Allah ini sudah cukup banyak, hingga nikmat tersebut  tidak mungkin dapat dihitung sama sekal.

Wa in ta’uddu nikmatallahi la tuhshuha (ketika kalian menghitung nikmat Allah, maka tidak akan bisa menghitungnya).

Tapi kemudian nikmat-nikmat ini tidaklah dalam satu level yang sama. Abul Fattah Abu Ghuddah dalam kitabnya Qimatuzzaman indal Ulama’ mengatakan.

Baca Juga: Link Live Streaming Man City vs Liverpool di Carabao Cup 2022: Tiga Pemain The Reds Absen di Laga Nanti

Bahwasanya nikmat-nikmat itu terbagi menjadi nikmatul ushul wal furu’ (pokok dan cabang).

Di antara nikmat pokok itu adalah al-zaman (waktu). Dan Allah SWT dalam banyak ayat memang menggunakan zaman, waktu, masa dalam sumpah-Nya.

Sebut saja surat Al-‘Asr, wal ‘asr (demi masa). Dan sesuatu yang dijadikan sumpah oleh Allah ini tentu bukan hal yang biasa-biasa saja, pasti merupakan hal yang luar biasa.

Belum lagi kalau kita lihat sumpahnya di ayat selanjutnya, innal insana lafi khusrin (sungguh manusia berada dalam kerugian).

Terlepas dari itu kita ingin menekankan bahsawannya masa/waktu merupakan nikmat yang luar biasa. Karena merupakan nikmat yang pokok.

Baca Juga: Link Live Streaming Manchester City vs Liverpool Carabao Cup 2022: Prediksi Skor dan Head To Head

Lebih shorih (jelas) lagi ketika kita melihat hadis Nabi:

نِعْمَتَانِ مَغْبُونٌ فِيهِمَا كَثِيرٌ مِنَ النَّاسِ، الصِّحَّةُ وَالْفَرَاغُ

“Ada dua kenikmatan yang banyak manusia tertipu, yaitu nikmat sehat dan waktu senggang”. (HR. Bukhari no. 6412, dari Ibnu ‘Abbas)

Hadraturrasul mengatakan bahwa dua nikmat ini banyak disia-siakan oleh manusia.

Sehingga mafhum mukhalafah (penetapan kebalikan hukum) hanya sedikit manusia yang tidak menyia-nyiakan dua nikmat ini.

Layaknya kita semua yang hadir di majelis shalat Jumat ini, kita semua termasuk orang-orang yang sehat. Kalau sakit kita tidak mungkin berada di sini.

Maka para santri dan hadirin Jamaah Jumat semua dari kita mendapat dua nikmat (kesehatan dan waktu).

Baca Juga: Jelang Tamat, Jadwal Tayang Reborn Rich Episode 15 Diundur, Cek Kapan Rilis dan Sinopsis Drama Korea Ini

Lalu bagaimana ketika hadis Nabi tersebut ditarik kepada waktu belajar kita?

Sudah selayaknya kita melihat bagaimana para ulama’, orang-orang besar, hebat itu menghargai sebuah waktu dan kesempatan yang mereka punya.

Abul Fattah Abul Ghuddah dalam kitab yang sama menggambarkan sosok Imam Abu Yusuf Ya’qub ibn Ibrahim (santri Abu Hanifah).

Beliau adalah sosok santri yang aktif menyebarkan keilmuan dari gurunya. Bahkan ketika beliau menghadapi sakaratul maut—saat itu dijenguk oleh muridnya.

Ibrahim—masih membicarakan soal keilmuan. Dikatakan dalam kitab tersebut, ya ibrahim, ma taquluna fil mas’alah? 

(wahai Ibrahim, bagaimana pendapatmu soal masalah ini?), tanya Abu Yusuf kepada muridnya. Dijawab oleh muridnya, fi mitsli hadihil hal? (wahai guruku, Anda sakit kok bicara soal begini?

Baca Juga: Prediksi Skor Manchester City vs Liverpool di Carabao Cup 2022: Sama-Sama Belum Utuh, Kayanya Cukup Sulit Nih!

Dijawab oleh gurunya, la ba’sa bidzalik, la’allahu nadrusu la’allahu yanju bihi najin (kita ini akan terus belajar, dan mudah-mudahan dengan barokahnya belajar ini kita semua selamat).

Bisa dibayangkan meskipun saat-saat beliau sakit, ia masih membahas ilmu. Inilah tauladan yang baik yang harus kita bawa dalam kehidupan sehari-hari ini.

Karena kita masih punya banyak kesempatan dan waktu. Maka bagi kita harusnya mampu mengelola waktu tersebut dengan baik, terlebih dalam hal tahsilul ilmi (menggali keilmuan).

Hadratussyaikh KH. Muhammad Hasyim Asy’ari dalam Adabul ‘Alim wal Muta’allim membuat rancangan mengenai waktu-waktu belajar seorang santri.

Mulai dari kapan kita harus menghafal, kapan kita harus muthola’ah, kapan kita harus berdiskusi. Kalau dilihat para ulama mengisi waktu mereka dengan menggali keilmuan.

Baca Juga: Shin Tae-yong Akui Malaysia Jadi Penyebab Piala AFF 2022 Dilirik Media Korea Selatan, Kok Bisa?

Oleh sebab itu kita sebagai santri juga seharusnya turut meniru sikap para ulama’ dalam menghargai waktunya.

Boleh kita bergurau, ke kantin, ke tempat lain, tapi cukup dengan waktu singkat tanpa berlama-lama.

Jangan sampai kita termasuk orang yang tidak mampu memanfaatkan waktu dengan baik.

بَارَكَ اللهُ لِيْ وَلَكُمْ فِي الْقُرْآنِ الْعَظِيْمِ,

وَنَفَعَنِيْ وَإِيَّاكُمْ بِمَا فِيْهِ مِنَ الآيَاتِ وَالذِّكْرِ الْحَكِيْمِ,

وَتَقَبَّلَ مِنِّيْ وَمِنْكُمْ تِلاَوَتَهُ إِنَّهُ هُوَ السَّمِيْعُ الْعَلِيْمُ. أَقُوْلُ قَوْلِيْ هَذَا وَاسْتَغْفِرُ اللهَ الْعَظِيْمَ لِيْ وَلَكُمْ فَاسْتَغْفِرُوْهُ، إِنَّهُ هُوَ الْغَفُوْرُ الرَّحِيْمُ

Baca Juga: 5 Bintang Muda di Piala AFF 2022 Ini Bisa Menarik Perhatian Para Penonton, Nomor 4 dari Indonesia Loh!

***

 

Rekomendasi