

inNalar.com – Salah satu film bertema sejarah aksi dari Korea Hansan: Rising Dragon telah tayang di bioskop pada 24 Agustus 2022, berikut faktanya.
Sebelumnya, film Hansan: Rising Dragon merupakan prequel dari film yang sebelumnya pada tahun 2014 yang berjudul The Admiral: Roaring Currents.
Faktanya setelah bertahun-tahun film tersebut rilis, Kim Han-min selaku sutradara memutuskan untuk membuat prequelnya yang kini telah tayang di bioskop Hansan: Rising Dragon.
Hansan: Rising Dragon berlatar di tahun 1592, yang mana lima tahun sebelum latar waktu pada film The Admiral: Roaring Currents.
Sinopsis singkat film
Dikutip dari CGV, film ini menceritakan Laksamana Yi Sun-sin dan armadanya berhadapan dengan kekuatan angkatan laut Jepang yang menyerang.
Selama menghadapi pertempuran tersebut, laksamana menggunakan senjata rahasianya yaitu kapal kura-kura, untuk membalikkan keadaan pertempuran.
Hadirkan pertempuran laut yang memuaskan
Film yang penuh dengan aksi pertarungan ini terbagi atas dua bagian, pertama perkenalan tokoh dalam film dan beberapa hal dasar yang memengaruhi alur film.
Kedua adalah puncak pada film yaitu pertarungan sengit di lautan.
Karena di paruh awal penuh dengan perkenalan tokoh dan alur, maka film ini memang berjalan lambat.
Meskipun begitu, film ini siap menampilkan pertarungan laut yang sangat menegangkan dan epik.
Film ini akan menampilkan scene ledakan-ledakan, penghancuran skala besar selama peetarungan laut.
Baca Juga: Sinopsis Film Mencuri Raden Saleh, Saksikan Aksi Pencurian Terbesar Abad Ini Pada 25 Agustus 2022
Sehingga sinematografinya terasa sangat terasa oleh penonton.
Tidak hanya itu karena sutradara Kim tahu di mana posisi kamera bekerja dengan baik, maka membuat film ini begitu epik.
Pemain dalam film Hansan: Rising Dragon
Selanjutnya untuk pemain dalam film ini mengalami perubahan dari sebelumnya yaitu The Admiral.
Seperi dalam Hansan: Rising Dragon yang memainkam Yi Sun-san adalah Park Hae-il, dimana sebelumnya adalah Choi Min-sik.
Baca Juga: Sinopsis Film Miracle in Cell No 7 Indonesia, Segera Tayang di Bioskop Tanah Air pada September 2022
Sedangkan pemeran Wakisaka adalah Byun Yo-han bukan lagi Cho Jin-woong.
Hal itu dilakukan agar penampilan mereka terlihat lebih mudah dibandingkan film sebelumnya, mengingat film Hansan adalah bagian dari prequel.
Walaupun begitu, akting dari Park Hae-il dan Byun Yo-han sukses menampilkan karakternya masing-masing di dalam film.
Sekian informasi film Korea Hansan: Rising Dragon yang telah tayang di bioskop pada 24 Agustus 2022. Bagi pecinta aksi dan sejarah bisa menjadikan film ini rekomendasi yang dinanti.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi