

inNalar.com – Kolesterol tinggi memang dipengaruhi oleh gaya hidup dan juga pola makan.
Jika kalian memiliki kolesterol tinggi, pasti terdapat beberapa kekhawatiran untuk memakan sesuatu.
Apalagi mengenai cemilan yang mana kalian mungkin sangat menghindarinya.
Baca Juga: Bukan Nasi, Ini Makanan yang Baik Saat Sahur Menurut dr Zaidul Akbar: Puasa Lebih Berenergi!
Mungkin banyak pula dari kalian yang dulunya sangat suka ngemil, namun telah terindikasi kolesterol tinggi pasti sangat tersiksa.
Hal tersebut rela dilakukan karena harapannya kolesterol bisa normal karena tidak ngemil.
Padahal ada cemilan-cemilan tertentu yang malah menurunkan kolesterol tanpa khawatir terkena stroke.
Baca Juga: Penulis Drama Populer Berjudul ‘Signal’ Konfirmasi Bakal Produksi Musim Kedua
Bersumber dari kanal Youtube Saddam Ismail, dr Saddam Ismail menjelaskan beberapa cemilan yang bisa menurunkan kolesterol tinggi.
Pertama, sayur-sayuran dimana bahan makanan ini tinggi serat, vitamin, mineral.
dr Saddam Ismail menjelaskan bahwa sayuran ini bisa membantu menurunkan kolesterol karena rendah kalori yang rendak lemak.
Selain itu, sayuran juga rendah natrium yang bagis untuk menurunkan kolesterol.
Kedua, buah-buahan seperti apel, anggur, dan strawberry yang mengandung pektin.
Pektin ini bisa menjadi obat penurun kolesterol dan menurunkan lemak jahat di dalam tubuh.
Ketiga, oatmeal juga bisa menjadi cemilan untuk menurunkan kolesterol tinggi.
Keempat, popcorn dimana makanan ini terbuat dari biji jagung yang tinggi serat.
Kelima, roti gandum juga baik karena mengandung banyak serat dan juga mengandung protein yang bisa membantu menurunkan kolesterol.
Keenam, kacang-kacangan juga bisa membantu menurunkan kadar lemak jahat seperti almond dan kenari.
Itulah beberapa cemilan yang bisa menurunkan kadar kolesterol tinggi.***