Tanggapan Anji Soal Lagu Ojo Dibandingke dan Farel Prayoga, Ternyata ini Hal Positif yang Dinyatakan

inNalar.com – Farel Prayoga saat ini menjadi populer dengan lagu Ojo Dibandingke yang saat itu dibawakan di Istana Negara.

Hingga saat ini musisi Anji angkat bicara terkait lagu tersebut dan mengakui kualitas musik yang dibawakan Farel Prayoga.

Dalam ulasannya, Anji memberikan apresiasi dan berpesan untuk tidak menyepelekan musisi cover.

 

Namun dibalik itu semua, masih ada beberapa yang mengkritik tentang lagu dan Farel Prayoga.

Berikut, inilah penjelasan musisi Anji dengan Farel Prayoga dan lagu yang dibawakan Ojo Dibandingke.

Dalam pengakuannya, Anji menjadi penasaran dengan lagu Ojo Dibandingke yang menjadi trending.

 

Yaitu dirinya mencari siapa sebenarnya yang berada di balik lagu ini, dan menelusuri jejak terciptanya lagu Ojo Dibandingke.

“Tadinya aku juga nggak tahu lagu Ojo Dibandingke ini siapa yang nyanyi, siapa yang nyiptain,” jelas Anji.

Rasa penasaran tersebut muncul saat lagu Ojo Dibandingke ini menjadi trending setelah di cover oleh Farel Prayoga.

 

Anji akhirnya mengetahui siapa yang menciptakan lagu tersebut sehingga trending.

Selain itu Anji juga mengakui bahwa lagu yang dinyanyikan Farel Prayoga ternyata enak didengar.

“Karena video yang dinyayikan Farel itu trending, saya jadi tahu saya jadi…ternyata enak ya lagunya. Akhirnya jadi pengen tahu,” jelas Anji.

 

Dari situ Anji memberitahu kepada semua masyarakat, untuk tidak memandang remeh musisi cover.

Namun, dilain sisi Anji juga mengingatkan untuk tidak asal cover lagu, karena ada aturan yang harus diikuti.

“Ini juga berkaitan dengan musisi cover juga, jadi kadang kadang kita jangan sepelekan musisi cover, walaupun musisi cover juga harus ikutin aturan yang ada,” kata dia.***

Rekomendasi