

inNalar.com – Umi Azizah adalah bupati Tegal, Jawa Tengah yang menjabat sejak 8 Januari 2019 lalu.
Umi Azizah memiliki latar belakang pesantren. Ia adalah putri kedua dari KH. Zainal Arifin dan Nyai Hj. Masyitoh.
Wanita yang lahir di Tegal pada tahun 1960 ini mengenyam pendidikan menengah di Madrasah Aliyah (MA) Ponpes Mambaul Maarif Denanyar, Jombang.
Selepas tamat, ia baru melanjutkan pendidikan tingginya di Universitas Diponegoro Jurusan Pemerintahan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP).
Umi Azizah lulus sarjana pada tahun 1985 dan mendapatkan gelar sebagai wisudawan terbaik.
Ia memulai kiprahnya di organisasi Islam, Fatayat Nahdlatul Ulama, dan menjabat sebagai ketua selama dua periode.
Tahun 1988, ia mulai mengajar sekaligus menjadi Wakil Ketua Yayasan Pengembangan dan Pengkajian Islam Ki Gede Sebayu di STAIBN Slawi, Tegal.
Tahun 2005, Umi Azizah terpilih menjadi ketua Muslimat NU kabupaten Tegal, disusul menjadi wakil ketua Korda Muslimat NU Karesidenan Pekalongan.
Ia kembali terpilih menjadi ketua Muslimat NU setelah periode awalnya selesai pada tahun 2010,
Umi Azizah mulai terjun ke dunia politik sejak 2013, itupun karena diminta oleh para kyai di kabupaten Tegal.
Dilansir inNalar.com dari data LHKPN, sosok bupati Tegal ini ternyata tidak memiliki satupun kendaraan pribadi.
Total harta kekayaan yang ia miliki adalah Rp 2.337.620.000,- (2 miliar 337 juta 620 ribu rupiah).
Total harta tersebut meliputi 5 titik tanah yang tersebar di kabupaten Tegal senilai Rp 920 juta rupiah.
Tanah yang pertama memiliki luas 1750 meter persegi senilai Rp 150 juta rupiah.
Tanah yang kedua seluas 5515 meter persegi, harta warisan, senilai Rp 200 juta rupiah.
Tanah yang ketiga, juga merupakan warisan yang terletak di Tegal, yakni seluas 1217 meter persegi Rp 50 juta rupiah.
Tanah yang keempat lengkap dengan bangunannya seluas 485 meter persegi senilai Rp 500 juta rupiah.
Kemudian tanah yang kelima, seluas 355 meter persegi senilai Rp 20 juta rupiah.
Umi Azizah memiliki harta bergerak Rp 230,620 juta rupiah, dan kas senilai Rp 1.187.000.000,- (1 miliar 187 juta rupiah).
Laporan LHKPN tahun 2018 menunjukkan, bupati Tegal ini dulu memiliki satu buah mobil, yaitu Nissan X-Trail 2,5 WD CVT tahun 2010 senilai Rp 90 juta rupiah.
Umi Azizah sebelumnya juga memiliki tanah seharga Rp 1.920.000.000,- (1 miliar 920 juta rupiah).***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi