Tak Hanya Sekali Bikin Onar, Mario Dandy Satrio Diduga Pernah Terlibat Kasus Lain di Yogyakarta


inNalar.com
– Kasus penganiayaan yang dilakukan anak pejabat pajak, Mario Dandy Satrio terhadap David, anak pengurus pusat GP Ansor masih terus bergulir.

Kasus Mario Dandy Satrio ini tengah menjadi perhatian publik dan ramai diperbincangkan oleh warganet di berbagai platform media sosial.

Karena kasus tersebut begitu viral, banyak warganet yang penasaran dan mencari tahu latar belakang dan mengulik masa lalu Mario Dandy Satrio.

Baca Juga: Kronologi Mario Dandy Satrio Anak Pejabat Pajak Tendang-Injak David, Ternyata Gegara Aduan Wanita Bocil

Alhasil, atas gencarnya pencarian dan investigasi yang dilakukan oleh warganet untuk mengulik habis kehidupan anak pejabat pajak itu.

Jauh sebelum kejadian penganiayaan terhadap David, Mario Dandy Satrio disebut pernah terlibat kecelakaan lalu lintas di Yogyakarta sekitar tahun 2017 atau 2018.

Berdasarkan tangkap layar cuitan akun @starbytts yang diunggah ulang akun @Trending_Issue di Twitter pada 23 Februari 2023.

Baca Juga: Agnes Asyik Rekam Sang Pacar Mario Dandy Satrio Anak Pejabat Pajak saat Injak-Tendang David hingga Koma

Akun Twitter @starbytts menyebut bahwa kecelakaan tersebut terjadi di sekitar Traffic Light Ring Road Utara Yogyakarta dan melibatkan pengemudi ojek online.

“Bukan pertama kali dia terlibat permasalahan macam ini deh kayaknya dulu sempat juga sekitar 2017 or 2018…,” tulisnya dalam bahasa Inggris yang telah inNalar.com terjemahkan.

“… kejadian (kecelakaan) di Ring Road Utara Jogja ketabrak dia di lampu merah gue nya sih gapapa, yang kasian abang gojek yg kena tabrak juga…,” lanjut akun tersebut.

Baca Juga: Sri Mulyani Kecam Tindakan Arogan Anak Pejabat Pajak hingga Minta Lakukan Penyelidikan PNS Kemenkeu

Pemilik akun @starbytts juga menuturkan bahwa ia juga terlibat kecelakaan tersebut namun dirinya baik-baik saja saat itu.

Tangkap layar cuitan @starbytts yang diunggah ulang akun @Trending_Issue tersebut juga mendapat respon beragam dari warganet.

Beberapa warganet mengingatkan Mario Dandy Satrio tentang kekuatan dan kecepatan warganet di sosial media.

Baca Juga: Ini Tampang Agnes, Pacar Mario Dandy Satrio Anak Pejabat Pajak yang Aniaya David

“Lah ini org lupa kekuatan netizen ya. Siap2 netizen bergerak,” tulis akun @telukbelan***.

“grecep bett netizen,” ketik @markvz_maz***.

Ada juga warganet yang menyayangkan mengapa anak pejabat pajak itu kembali berulah.

“Si an***g pernah lolos dari hukum, keren banget. Dilepas polisi malah berulah lagi. Keren…!,” cuit akun @Darkboy***.

Baca Juga: Viral, Video Mario Dandy Satrio Anak Pejabat Pajak Tendang, Injak dan Jotos Kepala David yang Terkulai Lemas

Hingga artikel ini ditayangkan, unggahan akun Twitter @Trending_Issue tersebut telah mendapat 380 ribu lebih tayangan

Kekinian, Mario Dandy Satrio telah diamankan di Polres Metro Jakarta Selatan dan ditetapkan sebagai tersangka.

Ia diancam hukuman pidana maksimal 5 tahun penjara dan dikenakan pasal perlindungan anak dan pasal penganiayaan berat.***

 

Rekomendasi