Tak Hanya Berfungsi Sebagai Menyimpan Uang, Dompet Juga Mengungkap Kepribadian Seseorang

inNalar.com – Para ahli psikolog mengatakan, proyeksi alam bawah sadar dari kepribadian manusia dapat tercermin pada hal sederhana dalam kehidupan sehari-hari, dan dompet adalah salah satunya.

Dompet mungkin terdengar begitu sederhana, namun melalui aksesoris ini kamu bisa mengetahui banyak gambaran tentang diri seseorang.

Dimulai dari isinya, jika isi dompetmu yang rapi bisa diindikasikan dirimu itu teratur dan bertanggung jawab.

Baca Juga: 3 Jam dari Denpasar, Desa Tertua di Bali Ini Punya Suasana Unik tapi Bikin Merinding

Sebaliknya, jika berantakan, mungkin kamu kurang memiliki perhatian terhadap detail.

Lalu, jika terdapat banyak kuitansi atau dokumen lain di dalam tempat menyimpan uang tersebut, bisa menunjukkan bahwa kamu adalah seseorang yang analitis.

Sedangkan bila hanya digunakan untuk menyimpan uang bisa berarti kamu adalah seseorang yang santai.

Baca Juga: Pecinta Matcha Merapat! Kepribadian Unikmu Bisa Terbongkar dari Rasa Rumputnya Teh Hijau Loh

Tidak terbatas pada kondisi isinya saja model pada dompet bisa juga menggambarkan karakter seseorang.

Berikut adalah penjelasan dari beberapa model dompet beserta kepribadian yang bisa tergambar di dalamnya.

1.Dompet Panjang

Model ini menonjolkan sisi tradisional dan elegan sehingga biasanya digunakan pada acara-acara formal.

Baca Juga: Kepribadian Seseorang Bisa Terungkap dari Merk Mobil, Terlihat Pengguna Toyota Digandrungi Sosok Ini

Orang yang menyukai kesempurnaan dan detail, akan sangat menyukai model ini karena bisa dengan mudah menyusun barang bawaan mereka.

2.Bifold dengan Kantong Koin

Jenis ini menunjukkan desain yang praktis namun memiliki banyak kompartemen yang bisa digunakan.

Model ini bisa mencerminkan pribadi yang terorganisir namun juga sentimentil dan sangat menghargai sesuatu.

3.Bifold

Seseorang dengan kepribadian efisien dan mengutamakan fungsi dan kesederhanaan, pasti akan memilih model ini sebagai pilihan kantong uang mereka.

Dengan desain yang minimalis namun tetap fungsional menjadikan sesuai dengan kehidupan individu yang dinamis.

4.Trifold

Dengan bentuk yang memadukan unsur tradisional dan modern, membuat jenis trifold bisa menggambarkan sifat fleksibel dari penggunanya.

Individu-individu biasanya dapat dengan mudah beradaptasi dengan segala situasi dan kondisi.

5.Card Holder

Orang-orang yang hanya memilih membawa card holder adalah pribadi dengan karakter minimalis dan berjiwa bebas.

Seperti namanya, card holder hanya digunakan untuk menyimpan kartu sehingga akan sangat cocok bagi kaum yang tidak suka membawa banyak barang.

6.Klip Uang

Pengguna klip uang adalah puncak dari manusia yang memiliki kepribadian praktis.

Individu-individu ini adalah sosok yang lugas dan selalu memiliki tujuan jelas, sehingga hampir nihil memiliki sifat impulsif.***

Rekomendasi