

InNalar.com – Anggota grup band One Direction, Niall Horran dikabarkan akan mengadakan konser di Jakarta.
Melansir dari akun Twitter (X) @NiallOfficial, Niall Horan mengumumkan akan mengadakan konser bertajuk “The Show Live On Tour” tahun depan.
Beberapa negara asia yang masuk seperti Tokyo, Singapura, Jakarta, dan Manila.
Konser ‘The Show Live On Tour’ ini rencananya akan singgah di Jakarta, Beach City International Stadium pada tanggal 11 Mei 2024.
Niall mengatakan bahwa saat ini sedang berlangsung penjualan tiket konser Niall Horan di Tokyo.
Sedangkan untuk ke-tiga negara Asia lainnya, tiket akan dijual pada 18 Oktober 2023.
Tiket konser Niall Horan akan dijual di web resmi niallhoran.com untuk presale. Dan general on-sale di niallhoranjakarta.com.
Penggemar Niall bisa mendapatkan tiket presale dengan berlangganan pada newsletter di niallhoran.com untuk menerima kode sebelum Minggu, 15 Oktober 2023.
Harga tiket konser Niall sendiri dimulai dari 1.200.000 untuk kategori CAT 3 hingga 2.000.000 untuk kategori Festival 1 Free Standing.
Para penggemar Niall pun senang dan merasa terkejut dengan pengumuman mendadak ini.
Mereka pun menulis berbagai reaksi pada kolom komentar Twitter Niall.
Jarak pengumuman dengan penjualan tiket yang hanya 6 hari ini membuat para penggemar Niall juga sedikit mengeluh.
“Ya Allah Niall, lu kesini masih tahun depan kenapa ticketingnya bulan ini,” cuit akun @some**********.
“Masih mei sih tapi masa gue gak puasa tiap hari sih buat beli tiketnya,” tulis akun @flx****.
Meskipun banyak yang mengeluh untuk para directioner (nama penggemar Niall) harus tetap waspada karena tiket bisa habis dalam beberapa menit saja. ***