Rutin Laporkan Hartanya ke KPK, Ternyata Segini Total Harta Kekayaan Ketua DPRD Kota Bandung

InNalar.com- H. Tedy Rusmawan, AT., M. M merupakan politikus Indonesia yang sekarang menjabat sebagai Ketua DPRD Kota Bandung.

Tedy Rusmawan lahir pada tanggal 15 Desember 1970 tepatnya di kota Bandung. Dirinya diketahui terpilih menjadi Ketua DPRD Kota Bandung dengan perolehan suara sebanyak 14.239.

Sebagai seorang pejabat, ternyata harta kekayaan Ketua DPRD Bandung itu sangat fantastis.

Baca Juga: Spesial Idul Adha 2023: Resep Rawon Khas Jawa Timur, Yuk Intip Cara Buatnya Dijamin Enak dan Sedap

Sekedar informasi, ia menjabat sebagai Ketua DPRD Kota Bandung pada periode 2019 hingga 2024.

Saat ini Tedy Rusmawan menjadi salah satu anggota di salah satu fraksi partai politik di kota Bandung yaitu Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Lalu seberapa banyak ya total harta kekayaan dari Ketua DPRD Kota Bandung itu, ingin tahu? yuk scrol-scrol kebawah artikel ini.

Baca Juga: Soal NII KW-9, Pasukan Radikal Yang Diduga Direkrut Langsung oleh Panji Gumilang

Pemerintah melalui KPK saat ini telah menyajikan akses layanan publik agar masyarakat bisa melihat seberapa jujur dan amanahnya para petinggi Negara dalam melaporkan harta kekayaannya.

Akses itu dapat dilihat di website KPK melalui pengumuman lhkpn yang tertera.

Dilansir dari laman lhkpn.kpk.go.id, tertera bahwasannya Ketua DPRD Kota Bandung Tedy Rusmawan rutin lho melaporkan harta kekayaannya.

Baca Juga: Pejabat Pemkot Jakarta Utara Iyan Sopian Hadi Memiliki Harta Kekayaan yang Tak Main-Main, Segini Totalnya

Terlihat pak Tedy Rusmawan itu terakhir melaporkan harta kekayaannya pada tahun 2022.

Tedy Rusmawan memiliki total harta kekayaan sebesar Rp. 3.964.161.216.

Jumlah itu terdiri dari tanah dan bangunan, serta alat transportasi pribadi dan mesin,harta bergerak lainnya, lalu kas dan setara kas.

Harta berupa tanah dan bangunan milik ketua DPRD Kota Bandung tersebut sebesar Rp. 2.600.000.000, dan semua itu berasal dari hasil sendiri.

Lalu harta kekayaan lainnya berupa alat transportasi yang terdiri dari mobil dan motor sebesar Rp. 453.000.000.

Ada pula harta kekayaan yang berupa harta bergerak lainnya senilai Rp. 20.950.000.

Dan yang terakhir harta kekayaan yang dipunyai ketua DPRD Kota Bandung tersebut ialah berupa kas dan setara kas yang senilai Rp. 890.211.216.

***(Siti Melani Hari Rahmawati)

tag: Harta Kekayaan, Ketua DPRD Kota Bandung, Tedy Rusmawan, KPK

 

Rekomendasi