

inNalar.com – Ruas Tol Kuala Tanjung – Tebing Tinggi – Parapat Sumatera Utara Sumut dengan panjang 143,25 kilometer menjadi tol yang terpanjang di Sumatera Utara sejauh ini
Jalan tol Kuala Tanjung – Tebing Tinggi – Parapat ini mempunyai 6 seksi dalam pembangunanya.
Pada Seksi 1 sampai 4 dikerjakan melalui skema Kerja Sama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU) bersama PT Waskita Karya dan PT Hutama Karya.
Lebih rinci pada seksi 2 dan 3 akan dikerjakan oleh PT Waskita Karya dan seksi 1 dan 4 dikerjakan oleh PT Hutama Karya, sementara untuk seksi 5 dan 6 menjadi bagian pemerintah.
Dibangunnya Jalan tol ini akan menjadi konektivitas pendukung pertumbuhan ekonomi di Sumatra Utara dalam meningkatkan sektor ekonomi di wilayah Medan hingga Parapat.
Tol ini mempunyai ruas Tol Tebing Tinggi – Indrapura – Kisaran dan ruas Tol Kuala Tanjung – Tebing Tinggi – Parapat dan merupakan bagian dari ruas jalan Tol Trans Sumatra.
Baca Juga: Proyek Mangkrak Era Anies, JPO Klender Jadi Bahan Kritiknya Jika Maju Pilpres, Amburadul?
Menghubungkan Tebing Tinggi dan Pelabuhan Kuala Tanjung, tol ini diharapkan menjadi pendukung serta pengembangan dari kawasan industri hingga pariwisata Sumatra Utara
Dilansir inNalar.com dari Kementerian PUPR, Tol ini nantinya akan mempunyai sebanyak 6 simpang susun yang menghubungkan beberapa kota serta kabupaten di wilayah sumatera utara
Kota dan Kabupaten tersebut diantaranya, Kota Tebing Tinggi, Kabupaten Batu Bara, Kabupaten Simalungun, Kota Pematang Siantar, dan Kabupaten Toba Samosir.
Adapun nilai investasi yang dikeluarkan dalam pembangunan Tol Kuala Tanjung – Tebing Tinggi – Parapat yakni mencapai Rp13,4 triliun.
Diharapkan nantinya Tol Toba dan sekitarnya ini akan menjadi kawasan pariwisata, yang dapat mendorong segala sektor dalam membangun Provinsi Sumatra Utara
Jalan tol Tebing Tinggi ini juga merupakan salah satu satu akses pendukung, selain menggunakan jalan nasional menuju kawasan Danau Toba dari Kuala Tanjung hanya sekitar 1,5 jam saja
Sementara dari Medan, Tol ini dapat memangkas waktu hanya sekitar 2 jam saja dari yang awalnya memakan waktu sebanyak 7 sampai 8 jam.
Nantinya proyek Pembangunan Jalan Tol Kuala Tanjung – Tebing Tinggi – Parapat akan rampung seratus persen pada akhir tahun 2023.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi