

inNalar.com – Kuasa hukum Rizky Billar, Adek Erfil Manurung, telah mengatakan bahwa rezeki kliennya saat ini mampet karena tuduhan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) terhadap Lesti Kejora.
Diketahui, Rizky Billar dilaporkan ke Polres Metro Jakarta Selatan oleh Lesti Kejora pada Rabu, 28 September 2022 atas dugaan kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT).
Adek Erfil Manurung menjelaskan, isu dugaan KDRT Lesti Kejora mempengaruhi rezeki Rizky Billar.
Baca Juga: Sinopsis Preman Pensiun 6 Hari Ini, Senin 10 Oktober 2022 : Yayat Kesal Anak Buahnya Dipukul Orang
Kabar tersebut merupakan konfirmasi langsung dari Adek bahwa rezeki Rizky Billar mampet akibat dugaan kekerasan dalam rumah tangga.
Oleh karena itu, kuasa hukum Rizky Billar mendesak penyidik untuk membuktikan laporan KDRT Lesti Kejora.
“Semua, udah hampir semua bisnis dia (Rizky Billar) hancur, nah sekarang siapa yang bertanggung jawab? Kalau ini tidak benar,” kata Adek.
“Sekarang saya ingin membuktikan pada penyidik, buktikan klien saya membanting-banting, harus dibuktikan dulu dan jika tidak benar siapa yang bertanggung jawab,” sambungnya.
Lebih lanjut, Adek mengatakan, Rizky Billar kini kena mental akibat hujatan dari warganet.
Tak hanya itu, akibat kasus tersebut, Rizky Billar sampai tidak mau makan.
Baca Juga: Kunci Jawaban Kelas 5 SD Tema 3 Buku Tematik Halaman 31 Subtema 1 Pembelajaran 4: Iklan Media Cetak
“Yang kena mental itu bukan Lestiani, tapi klien saya (Rizky Billar) dan keluarganya,” ujarnya.
Adek Erfil Manurung selaku kuasa hukum Rizky Billar, menjelaskan bahwa Lesti Kejora disebut menyerang kliennya lebih dahulu.
Sejak talak dijatuhkan, menurut Adek, membuat Lesti Kejora mengamuk sejadi-jadinya.
Baca Juga: Link Snaptik, Download Video TikTok Gratis Tanpa Watermark dan Bisa Juga Versi Sound MP3
“Kejadian sebenarnya itu, pertengkaran pertama itu Rizky ribut sama istrinya (Lesti). Rizky meminta supaya diam dan besok saja dan ada ibu mertua Rizky,” kata Adek Erfil.
Namun, Lesti Kejora menjadi semakin marah, dan akhirnya Rizky Billar menutup mulut istrinya.
Lesti Kejora meronta dan berusaha melepaskan cengkeraman Rizky Billar.
Baca Juga: Tangis Pilu Lesti Kejora dalam Dekapan sang Ayah di Mekkah Usai Diduga Jadi Korban KDRT Rizky Billar
Sehingga membuat tangan Rizky Billar tak sengaja jatuh di leher Lesti Kejora.
“Tapi kalau patah (leher) nggak. Tidak ada niat klien saya untuk senagaja menyakiti istrinya,” ujarnya.
Setelah kejadian tersebut, diketahui Rizky Billar dan Lesti Kejora sempat mengobrol berdua di tempat tidur.
Baca Juga: Bukan Dibanting, Lesti Kejora Terjatuh Usai Serang Rizky Billar Terlebih Dahulu, Begini Kronologinya
Keributan kembali terjadi pada pagi harinya, kala itu Rizky Billar yang hendak ke kamar mandi menjumpai Lesti Kejora yang masih marah.
“Ketika dia (Rizky Billar) ke kamar mandi, nih (Lesti Kejora) ngamuk terus nih. Oke, kakak talak satu kamu,” ungkapnya.
Merasa tidak terima usai ditalak, amarah Lesti Kejora pun semakin menjadi dan berusaha menyerang Rizky Billar.
Baca Juga: Ayah Rizky Billar Labrak Keluarga Lesti Kejora Usai Kasus KDRT Mencuat ke Publik, Ini yang Terjadi
Bahkan, Lesti sempat menarik kalung Rizky Billar sampai-sampai Lesti Kejora terjatuh usai ditepis oleh suaminya.
Adek juga mengatakan, Lesti Kejora dan Rizky Billar sempat berdamai dan baikan setelah keributan.
Pukul 11.00 siang, Lesti kejora berpamitan kepada suaminya untuk pergi ke rumah bapaknya.***