

inNalar.com – Newcastle United dipastikan bakal tampil di kompetisi Liga Champions Eropa musim 2023/24. Mereka pun tengah berbenah untuk bisa menyaingi tim-tim terkuat seantero Eropa.
Salah satu sektor yang ingin dibenahi adalah gelandang. Pelatih Eddie Howe percaya bahwa Newcastle United membutuhkan sosok gelandang tangguh untuk bisa bersaing di level tertinggi.
Nama yang jadi sorotan klub kaya baru itu adalah gelandang AC Milan, Sandro Tonali. Sandro Tonali saat ini tengah menjadi andalan tim asal Italia tersebut, dan memang, penampilannya terus berkembang dari musim ke musim.
Baca Juga: Cara Memutihkan Gigi dengan Bahan Alami Hanya dalam 1 Minggu, Pakai Buah Lemon dan Campuran Ini!
Dilaporkan oleh The Athletic, Newcastle United berniat membayar jasa Sandro Tonali sebesar 50 juta poundsterling (Rp. 956 miliar).
Manajer Eddie Howe mengaku sangat menyukai gaya permain Tonali yang dikenal garang dan elegan.
Sandro Tonali yang saat ini baru berusia 23 tahun dipercaya bisa menguatkan lini tengah Newcastle United, dengan mendorong posisi Bruno Guimaraes lebih maju kedepan.
Tawaran ini berpotensi menggoda AC Milan. Sebab mereka mendapatkan Tonali dengan nilai kontrak sebesar 15 juta euro plus 5 juta euro. Hal ini membuat angka yang ditawarkan Newcastle United sangatlah menggiurkan.
Akan tetapi AC Milan tak bisa melepas gelandang mudanya itu begitu saja. Sebab seperti yang sudah disinggung, Sandro Tonali telah bermain dalam tiga musim bersama AC Milan.
Selama itu pula, dia telah menjadi andalan di lini tengah dalam banyak laga. Kontribusi besarnya tentu ketika ia berhasil membawa I Rossoneri memenangkan trofi scudetto pada musim 2021/22.
Ditargetkannya Sandro Tonali sebagai calon gelandang baru Newcastle sendiri karena sebelumnya tim tersebut kesulitan menggaet Nicolo Barella.
Newcastle United diketahui telah mengirim tawaran kepada Inter Milan terkait Nicolo Barella. Akan tetapi harga yang dipatok oleh Inter Milan terlalu besar.
Tim finalis Liga Champions Eropa musim lalu itu menginginkan dana sebesar 80 juta euro (Rp. 1,3 triliun) bagi siapapun tim yang menginginkan jasa Barella. Maka dari itu, Newcastle memilih mundur dari perburuan.
Selain Sandro Tonali, Newcastle United juga tertarik datangkan James Madison dari Leicester United.
Mereka sangat serius mendatangkan gelandang asal Inggris tersebut dengan biaya 50 juta poundsterling (Rp. 956 miliar).
Newcastle United sangat optimis mendapatkan James Madison, karena seperti yang kita tahu Leicester resmi terdegradasi dari kompetisi Liga Primer Inggris pada musim ini. *** (Garin Nanda)