Rekomendasi Film Netfilx Bergenre Romance, Dilengkapi dengan Sinopsis Lengkap dan Daftar Pemeran Film


inNalar.com
– Netflix merupakan platform streaming digital berlangganan yang paling digemari oleh masyarakat seluruh dunia.

Netflix memiliki berbagai film hingga series dari berbagai genre mulai dari genre romantis hingga genre horor pun tersedia.

Selain itu, terdapat film dari berbagai negara seperti Korea, Amerika, Spain dan lain sebagainya.

Baca Juga: Begini Panduan Minum Air Putih Dalam Pola Hidup Sehat Menurut Ade Rai

Streaming film atau series di netflix tentunya bisa mengisi waktu luang untuk hiburan dikala liburan semester pertengahan tahun ini.

Maka dari itu, berikut referensi film di Netflix bergenre Romance yang dapat kalian nikmati selama musim liburan ini diantaranya,

1. Dear David

Film Dear David merupakan film bergenre drama fantasi romantis yang disutradai Lucky Kuswandi. Film ini diperankan oleh Shenina Cinamon, Emir Mahira, dan Caitlin North Lewis. Film Dear David ini tayang di netflix sejak 9 febrina 2023.

Baca Juga: Kapal Selam Wisata Menuju Bangkai Titanic Dikabarkan Tenggelam, Begini Kronologinya

Film ini mengisahkan tentang kehidupan seorang siswi SMA yang berprestasi bernama Laras yang diperankan oleh Shenina Cinamon yang gemar menyalurkan gairah seksualnya melalui tulisan-tulisan vulgar. Pada suatu hari, tulisan-tulisan vulgar tersebut tersebar hingga kesekolahnya dan dia pun terancam dikeluarkan dari sekolahnya.

2. You People

Film You People merupakan film bergenre komedi romantis dari Amerika. Film ini disutradarai oleh Kenya Barris. Film You People diperankan oleh Jonah Hill, Lauren London, dan Eddie Murphy.

Film ini di bercerita tentang keluarga dan budaya yang berbenturan saat dua milenial asal Los Angeles dari latar belakang yang berbeda ini jatuh cinta.

Ujian terberat bagi hubungan romansa keduanya ialah ketika bertemu kedua orang tua.

3. White Girl

Film White Girl merupakan film bergenre drama dan kriminal. Film ini disutradarai oleh Elizabeth Wood. Film White Girl ini di perankan oleh Morgan Saylor, Brian Marc, India Manuez,dan lain sebagainya.

Film ini mengisahkan tentang kisah cinta sepasang kekasih yang kemudian salah satu dari pasangan tersebut tiba-tiba ditangkap polisi dan mereka berusaha untuk keluar dari sana dengan berbagai cara.

4. Love at First Kiss

Film Love at First Kiss merupakan film bergenre romantis. Film ini disutradarai oleh Alauda Ruiz De Azúa. Film Love at First Kiss diperankan oleh Alvaro Cervantes, Slivia Alonso, Susana Abaitua, dan lain sebagainya.

Film ini mengisahkan tentang Javier yang dapat melihat masa depat dan akhirnya ia mengetahui siapa cinta sejatinya namun masalahnya adalah orang itu merupakan pacar sahabatnya.

5. A Tourist Guide to Love

Film A Tourist Guide to Love merupakan film bergenre komedi romantis yang tayang pada tahun 2023. Film ini disutradarai oleh Steven K Tsuchida. Film A Tourist Guide to Love ini diperankan oleh Rachael Leigh, Scott Ly. Missi Pyle, Ben Feldman dan lain sebagainya.

Film ini mengisahkan tentang seorang bos pariwisata asal Amerika pergi ke Vietnam untuk urusan pekerjaan. Di Vietnam, terdapat pemandu wisata berjiwa bebas membantunya untuk menikmati cara hidup dengan penuh petualangan yang indah.***(Alfina Indira)

Rekomendasi