Rapor Pemain Chelsea Usai Ditahan Imbang Tottenham, Sosok Ini yang Layak Jadi Man of the Match


inNalar.com – Simak rapor pemain Chelsea usai ditahan imbang Tottenham, sosok ini yang layak jadi Man of the Match.

Laga Chelsea vs Tottenham dalam lanjutan Liga Inggris harus berakhir imbang 2-2 hingga waktu normal usai.

Pasca pertandingan Chelsea vs Tottenham tentunya menarik dilihat rapor pemain tuan rumah yang nampaknya kecewa atas hasil imbang ini.

Baca Juga: Profil Surya Darmadi Tersangka Korupsi Rp 78 Triliun yang akan Pulang ke Tanah Air Pada Tanggal 15 Agustus

Secara khusus rapor pemain Chelsea usai ditahan imbang Tottenham akan dibahas pada artikel ini, terlebih untuk pemain yang main sejak menit awal.

Menarik juga untuk dibahas sosok yang layak jadi Man of the Match bagi Chelsea pada pertandingan ini.

Berikut ulasan rapor pemain Chelsea usai ditahan imbang Tottenham, sebagaimana dikutip inNalar.com dari The Sun.

Baca Juga: Anggota Paspampres Pukul Sopir Truk, Ini Tugas Utama Paspampres yang Sebenarnya

Edouard Mendy – 5

Pada pertandingan ini sebenarnya Mendy tampil cukup baik, hanya saja kegagalannya membendung dua gol Tottenham membuatnya tidak cukup berkesan pada laga ini.

Kai Havertz – 5

Penampilannya kurang terlihat pada pertandingan ini, selain itu dia membuang beberapa peluang emas yang didapat pada laga ini.

Thiago Silva – 6

Seperti pertandingan biasanya, Silva bermain cukup tenang dengan formasi tiga bek meskipun pada akhirnya dia harus kecewa atas gol Kane.

Baca Juga: Kumpulan Ucapan Selamat Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 Tanggal 17 Agustus 2022

Ruben Loftus Cheek – 6

Diturunkan sebagai bek sayap kanan membuatnya tampak baik – baik saja, hanya saja masih kurang konsisten dan kerap membuat Chelsea kehilangan momentum menyerang.

Jorginho – 6

Selama babak pertama tampil sangat baik bersama Kante, namun satu kesalahannya dalam membuang bola mengakibatkan gol pertama Tottenham terjadi.

Mason Mount – 6

Tampil dengan penuh energi dan berusaha menciptakan kreativitas, namun beberapa kali gagal membuat sektor penyerangan hidup.

Baca Juga: Ustadz Adi Hidayat Beberkan Cara Kenal Jodoh: Tak Kenal Maka Taaruf, Tidak Semua yang Kenal Harus Disayang

Marc Cucurella – 7

Melepaskan tendangan pojok yang akurat hingga menghasilkan gol yang dicetak Koulibaly. Penampilannya di sisi kiri juga cukup menjanjikan.

Raheem Sterling – 7

Mencoba membuat perbedaan dalam susunan tiga pemain di depan meski kerap gagal, namun umpannya ke James sangat berharga.

Kalidou Koulibaly – 7

Sukses memperkenalkan dirinya di hadapan suporter Chelsea dengan sumbangan golnya. Mampu membuat tekel dan blok yang penting, namun tak bisa ikut membendung gol Kane.

Baca Juga: Berikut Ini Cara Pakai Link Twibbon HUT RI ke-77, Ucapan Selamat Hari Kemerdekaan RI 2022

Reece James – 8

Menggagalkan serangan Son Heung Min, serta menunjukkan beberapa momen penting sebagai bek kanan, serta aksinya menaklukkan Lloris untuk menambah gol Chelsea membuatnya patut dipuji pada laga ini.

N’Golo Kante – 9

Pertandingan ini seolah menjadi ajang Kante untuk menunjukkan kembali performa terbaiknya. Permainan disiplinnya di lini tengah hingga kontribusinya dalam gol kedua Chelsea membuatnya sangat berharga.

Kesalahan besar Tuchel menariknya pada akhir babak kedua yang membuat lini tengah tak lagi stabil. Melalui catatan ini Kante bisa dikatakan Man of the Match karena unggul dibanding pemain lainnya.

Selebihnya rapor untuk para pemain pengganti kurang bisa dimasukkan dalam penilaian sebab tidak ada perubahan berarti yang dilakukan selain itu menit bermain juga terlalu singkat.

Itulah rapor pemain Chelsea saat bermain imbang kontra Tottenham, kalian bisa saja memiliki versi penilaian yang berbeda.***

Rekomendasi