

inNalar.com – Perpustakaan Soeman Hasibuan, Provinsi Riau akhirnya berhasil meraih akreditasi A dari Perpusnas (Perpustakaan Nasional) RI.
Yang mana Akreditasi A dari Perpusnas RI yang diberikan kepada Perpustakaan Soeman Hasibuan, Provinsi Riau tersebut dihasilkan karena nilai akreditasinya yang tinggi.
Nilai akreditasi yang diberikan Perpusnas RI kepada Perpustakaan Soeman Hasibuan Provinsi Riau yaitu sebesar 94,17.
Baca Juga: Proyek Gila! Jembatan di Kepulauan Riau Ini akan Dibangun di Batas Negara, Suramadu Auto Lewat!
Ternyata, nilai akreditasi tinggi yang dicapai Perpustakaan Soeman Hasibuan Provinsi Riau disebabkan oleh beberapa komponen lengkap yang ada di sana.
Komponen-komponen Perpustakaan Soeman Hasibuan Provinsi Riau disebut-sebut memiliki keunikan tersendiri dan tentu saja lengkap.
Beberapa komponen yang dihadirkan di Perpustakaan Soeman Hasibuan Riau tersebuat di antaranya yaitu adanya beragam koleksi buku yang lengkap.
Jika ditelusuri, ternyata di Perpustakaan Soeman Hasibuan Provinsi Riau terdapat sebanyak 239.032 eksemplar buku.
Yang mana, buku-buku yang tersedia tersebut diantaranya ada buku pendidikan, umum, mahasiswa, dan buku untuk anak-anak.
Selain hal tersebut, di Perpustakaan Soeman Hasibuan Provinsi Riau juga tersedia jaringan wifi, aula untuk rapat, ruang kedap suara, hingga ruangan ber-AC.
Baca Juga: Provinsi Riau Siap-siap Punya Jalan Tol Baru dan Megah, Dumai-Bangkinang Jadi 2 Jam Lebih Cepat
Karena itulah, patut jika Perpustakaan Soeman Hasibuan Provinsi Riau banyak dikunjungi oleh para pelancong dari daerah lain.
Balai Perpustakaan Soeman Hasibuan Provinsi Riau merupakan salah satu tempat yang sangat direkomendasikan untuk dikunjungi.
Saat ini dapat diketahui bahwa di Perpustakaan Soeman Hasibuan Provinsi Riau terdapat sebanyak enam lantai yang dilengkapi lift.
Kemudian, di perpustakaan tersebut juga telah menyediakan daya tampung pembaca sebanyak 1.000 pengunjung.
Menariknya, di Perpustakaan Soeman Hasibuan Provinsi Riau bangunan dindingnya banyak yang dilapisi kaca transparan, sehingga membuat pembaca dapat menikmati suasana keindahan kota.
Perpustakaan yang dibangun oleh Pemerintah Provinsi Riau tersebut didesain mirip seperti sebuah buku yang sedang terbuka.
Jika Anda ingin mengunjungi Perpustakaan Soeman Hasibuan tersebut, lokasinya berada di Jalan Jend. Sudirman No.462, Jadirejo, Kecamatan Sukajadi, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau.
Perpustakaan Soeman Hasibuan Provinsi Riau tersebut diklaim sebagai perpustakaan terbesar sekaligus termegah di Indonesia.***