Pulau Kecil dengan Sejuta Keindahan di Kalimantan Barat Ini Bak Pulau Pribadi, Memiliki Luas Pasir 4,80 Hektar

inNalar.com – Banyaknya wisata alam yang bisa dijumpai di Kalimantan Barat, membuat daerah tersebut memiliki beberapa tempat pelosok yang belum terjamah oleh manusia.

Wisata alam yang satu ini berbeda dari yang lain, karena Kalimantan Barat terkenal dengan memiliki danau maupun sungai yang luas dan juga besar. 

Tetapi beda dengan tempat wisata yang satu ini, bahkan tempat wisata yang di Kalimantan Barat ini mendapatkan julukan sebagai surga yang tersembunyi.

Baca Juga: Bekas Galian Tambang Emas Disulap Jadi Danau Biru di Kalimantan Barat, Panorama Menarik Siap Menyapa Wisatawan 

Bahkan ketika berada di pulau tersebut akan terasa seperti pulau milik pribadi karena suasana yang tenang dan juga tidak banyak orang yang berada di sana. 

Para pengunjung yang mendatangi pulau tersebut tidak hanya dari turis lokal saja melainkan turis mancanegara. 

Pulau tersebut memiliki nama Pulau Randayan, di pulau tersebut juga terdapat sebuah penginapan dengan harga Rp 400.000 per malam.

Baca Juga: Jadi Daerah Penghasil Gas Alam Terbesar di Jambi, Tapi Masuk Daftar Daerah Termiskin, Coba Tebak Dimana?

Perlu diketahui bahwa Pulau Randayan yang berada di kawasan Kalimantan Barat ini memiliki luas karang yang masih hidup hingga 4,50 hektar.

Untuk terumbu karang yang mati memiliki luas hingga mencapai 3,69 hektar untuk luas lamun yaitu 0,63 hektar. 

Pasir yang di Pulau Randayan Kalimantan Barat tersebut memiliki luas hingga mencapai 4,77 hektar yang hampir mencapai 4,80 hektar.

 Baca Juga: Bumi Nyiur Melambai, 5 Daerah Ini Bikin Sulawesi Utara Jadi Penghasil Kelapa Terbesar ke-2 di Indonesia

Bagi para pengunjung yang memiliki hobi snorkeling ataupun diving tempat ini sangat cocok untuk eksplor keindahan yang berada di bawah laut.

Dulu Pulau Randayan yang ada di Kalimantan Barat ini merupakan pulau yang dimiliki oleh perorangan saja.

Tapi seiring dengan berjalannya waktu pulau yang awalnya milik pribadi tersebut dijadikan sebuah wisata alam yang memiliki pemandangan mempesona.

Bahkan uniknya lagi ketika berkunjung ke Pulau Randayan Kalimantan Barat para pengunjung bisa melihat penyu naik ke permukaan darat.

Diketahui bahwa penyu yang naik ke darat akan melakukan proses bertelur, yang telur-telurnya akan disimpan di bawah pasir. 

Pulau Randayan ini terletak di sebelah utara daerah yang terletak di Kalimantan Barat, pulau tersebut memiliki pantai yang berpasir putih cantik.***

Rekomendasi