Prediksi Susunan Pemain Qatar vs Ekuador di Piala Dunia 2022: Beban Berat Tuan Rumah Melawan Skuad La Tri


inNalar.com – 
Timnas Qatar vs Ekuador akan menjadi laga pembuka Piala Dunia 2022, beban berat akan berada dalam naungan skuad asuhan Felix Sanchez untuk tampil impresif di hadapan pendukung sendiri.

Selaku tuan rumah ajang Piala Dunia 2022, timnas Qatar tentu tidak ingin dibuat malu. Mereka akan memastikan tampil dengan para pemian kuncinya.

Timnas Ekuador harus berhati-hati dengan pencetak gol terbanyak timnas Qatar yakni Almoez Ali, Ali merupakan pencetak gol terbanyak pada ajang Piala Asia tiga tahun lalu dengan mencetak sembilan gol dalam tujuh pertandingan.

Almoez Ali juga jadi pencetak gol satu-satunya saat Qatar melakukan ujicoba dengan timnas Albania pada 9 November 2022.

Baca Juga: Link Nonton Reborn Rich Episode 3 Sub Indo Beserta Sinopsis, Yoon Hyun Woo Mulai Balas Dendam?

Almoez Ali dipercaya akan menjadi sosok sentral bagi serangan timnas Qatar dengan catatan 42 gol sejauh ini.

Bek kiri timnas Ekuador, Pervis Estupinan akan bertugas menjegal para pemain Qatar dari sisi sayap kiri.

Dia bersama dua rekannya di klub Brighton Jeremy Sarmiento dan Moises Caicedo akan jadi sosok kunci untuk timnas Ekuador.

Pervis Estupinan merupakan pemain kunci saat kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan. Dia menciptakan 22 peluang saat mereka mencapai putaran final untuk menuju Piala Duniia 2022.

Baca Juga: Link Nonton Live Streaming Sinetron Tajwid Cinta Episode 14 Tanggal 20 November 2022 di SCTV, Dafri Tunangan?

Ekuador tentu juga ingin merusak pesta pembuka Piala Dunia 2022 dengan mengalahkan Qatar, peluang anak asuh Gustavo Alfaro itu untuk meraih kemenangan lebih terbuka ketimbang tuan rumah.

Enner Valencia dan Michael Estrada akan berusaha untuk menjadi pencetak gol perdana di ajang Piala Dunia 2022.

Meski sempat beredar kabar mengenai isu penyuapan kepada beberapa pemain Ekuador, tapi laga ini tetap harus berjalan sesuai rencana.

Prediksi susunan pemain Qatar vs Ekuador di Piala Dunia 2022

Baca Juga: Karim Benzema Dipastikan Tak Bela Prancis saat Piala Dunia 2022 Qatar, Ternyata Ini Penyebabnya

Qatar: Saad Al-Sheeb; Pedro Miguel, Boualem Khoukhi, Tarek Salman, Bassam Al-Rawi, Homam Ahmed; Mustafa Mashaal, Karim Boudiaf, Hassan Al-Haydos; Akram Afif, Almoez Ali.

Timnas Qatar kemungkinan akan menduetkan Almoez Ali dengan Akram Afif.

Sementara mereka akan menggunakan lima pemain bertahan untuk menghambat serangan Ekuador.

Ekuador: Alexander Dominguez; Xavier Arreaga, Piero Hincapie, Robert Arboleda, Pervis Estupinan; Jeremy Sarmiento, Angel Mena; Jhegson Mendez, Romario Ibarra; Michael Estrada Enner Valencia.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini, Minggu 20 November 2022: Cancer dan Libra Ada Kabar Baik

Michael Estrada dan Michael Estrada diprediksi akan menjadi duet paling tajam di laga perdana Piala Dunia 2022 ini.

Piero Hincapie juga memiliki beban berat dengan menjaga posisi tanpa bola Almoez Ali di lini depan Qatar.

Laga perdana Piala Dunia 2022 antara Qatar vs Ekuador akan disiarkan eksklusif di SCTV pada Minggu, 20 November 2022 pukul 23:00 WIB.***

 

Rekomendasi