Prediksi Manchester City vs Chelsea di Liga Inggris: Susunan Pemain, Head to Head dan Link Live Streaming


inNalar.com – Berikut prediksi Liga Inggris pekan ke-37 antara Manchester City vs Chelsea.

Laga Manchester City vs Chelsea akan digelar di Etihad Stadium pada Minggu (21/5) pukul 21.00 WIB.

Manchester City menyambut laga ini dengan rekor luar biasa. Mereka meraih seluruh kemenangan di lima laga sebelumnya baik kandang maupun tandang pada matchday Liga Inggris sebelumnya.

Baca Juga: Resmi, Manchester City Rilis Jersey Terbaru Spesial 20th Anniversary Etihad Stadium

Sementara Chelsea hanya berbekal satu kemenangan, satu hasil seri dan tiga kekalahan di lima matchday sebelumnya.

Saat ini, Manchester City kokoh di puncak klasemen sementara Liga Inggris. Sementara Chelsea tercecer di urutan ke-11, posisi yang tidak pantas bagi klub sebesar The Blues.

The Citizen berpeluang besar menjadi kampiun Liga Inggris musim ini. Mereka pun masih berpeluang merebut treble winner dengan menembus final Liga Champions dan FA Cup. Jadi laga harus dimenangi untuk mengunci gelar pertama mereka.

Baca Juga: Cek Fakta: Innalillahi, Panggung Dangdut Kembali Berduka Rita Sugiarto Telah Berpulang ke Rahmatullah

Sementara bagi Chelsea, laga ini sudah berarti apapun bagi mereka. Menang atau kalah tidak akan memengaruhi posisi mereka di papan tengah.

Skuat asuhan frank Lampard ini dipastikan tidak akan terdegradasi dan juga tidak akan bermain di Eropa musim depan.

Secara head to head, City sangat superior di hadapan Chelsea dengan memenangi semua laga dalam lima pertemuan terakhir.

Baca Juga: Rashford Kembali Berlatih! Manchester United Siap Untuk Amankan Tiket Liga Champions Musim Depan

Prediksi Susunan Pemain

Manchester City akan menerapkan strategi 4-2-3-1 dengan Ederson di bawah mistar gawang; Manuel Akanji, Aymeric Laporte, Ruben Dias, dan John Stones di lini pertahanan.

Gelandang bertahan akan dipercayakan kepada Ilkay Gundogan dan Rodri. Sementara gelandang serang diisi Phil Foden, Kevin De Bruyne, dan Riyad Mahrez untuk mendukung striker tunggal Erling Haaland.

Pemain cedera: –

Sementara Everton akan menerapkan strategi 4-3-3 dengan Kepa Arrizabalaga di bawah mistar gawang; Lewis Hall, Benoit Badiashile, Thiago Silva, dan Trevor Chalobah di lini pertahanan.

Baca Juga: Bolehkah Wanita Muslimah Buka-Tutup Cadar? Begini Penjelasan Ustadz Abdul Somad Mengenai Hukum Cadar

Pemain tengah akan dipercayakan kepada Ruben Loftus-Cheek, Enzo Fernandes, dan Conor Gallagher. Sementara lini serang diisi Rahem Sterling, Joao Felix, dan Noni Madueke.

Pemain cedera: Reece James, Mason Mount, Armando Broja, Marc Cucurella, Marcus Bettinelli, N’Golo Kante, Ben Chilwell

5 Pertandingan Terakhir Manchester City vs Chelsea

  • (08/01/2023) Man. City 4-0 Chelsea
  • (05/01/2023) Chelsea 0-1 Man. City
  • (09/11/2022) Man. City 2-0 Chelsea
  • (15/01/2022) Man. City 1-0 Chelsea
  • (25/09/2021) Chelsea 0-1 Man. City

Baca Juga: Inara Rusli Lepas Cadar Demi Jadi Brand Ambassador Klinik Kecantikan? Saya Siap Dihujat Netizen

5 Pertandingan Terakhir Manchester City

  • (17/05/2023) Man. City 4-0 Real Madrid
  • (14/05/2023) Everton 0-3 Man. City
  • (09/05/2023) Real Madrid 1-1 Man. City
  • (06/05/2023) Man. City 2-1 Leeds
  • (03/05/2023) Man. City 3-0 West Ham

5 Pertandingan Terakhir Chelsea

  • (12/05/2023) Chelsea 2-2 N. Forest
  • (06/05/2023) Bournemouth 1-3 Chelsea
  • (02/05/2023) Arsenal 3-1 Chelsea
  • (26/04/2023) Chelsea 0-2 Brentford
  • (18/04/2023) Chelsea 0-2 Real Madrid

Prediksi Skor

Manchester City akan mengontrol pertandingan dengan penguasaan bola yang dominan pada laga ini. Sementara Chelsea hanya akan mengikuti irama permainan tuan rumah. Prediksi skor akhir 2-0 untuk Manchester City.

Link Streaming

https://innalar.com/tag/Live-Streaming?page=1

(Dwi Ari Ristianto)

Rekomendasi