

inNalar.com – Berikut ini lokasi pemakaman Eril, putra sulung Ridwan Kamil yang dipilih secara khusus oleh Kang Emil dan Atalia Praratya.
Ridwan Kamil terus memberikan informasi terkait kematian putranya, Emeril Khan Mumtadz yang akan segera dikebumikan setelah sampai di tanah air.
Kali ini Ridwan Kamil membocorkan berita soal tempat peristirahatan Eril, Gubernur Jawa Barat itu mengungkapkan seolah dirinya berkirim surat kepada Emeril Khan Mumtadz.
Ridwan Kamil menggunakan ungkapan berbahasa Inggris dear sebelum menyebut nama Eril, dirinya menuliskan bahwa sudah saatnya bagi putranya pulang.
Baca Juga: 10 Link Twibbon Idul Adha 2022 Paling Keren untuk Dibagikan ke Sanak Saudara, Teman dan Medsos
Kembali untuk selamanya di negeri dengan jutaan untaian doa. Ridwan Kamil menyebutkan waktu bagi Eril menuju tempat para wali, dimana leluhurnya termasuk salah satunya.
“Dear Eril, saatnya kamu pulang ke negeri yang menguntai jutaan doa. Ke negeri para Wali yang salah satunya adalah leluhurmu.” Tulis Ridwan Kamil seperti dikutip inNalar.com dari akun Instagram miliknya @ridwankamil pada Sabtu, 11 Juni 2022.
Gubernur Jawa Barat itu menyampaikan bahwa dirinya sudah menyiapkan tempat peristirahatan terakhir yang istimewa, dan didesain oleh dirinya sendiri dengan indah.
Makam Emeril Khan Mumtadz itu nantinya akan berada di sebelah sungai kecil, pemandangan di sekitar juga indah di antara gunung dan persawahan yang hijau.
Ridwan Kamil juga menyebutkan bahwa tempat peristirahatan terakhir Eril akan berada bersebelahan dengan masjid, tepat di kampung ibunda Emeril Khan Mumtadz.
Masjid yang dimaksud oleh Ridwan Kamil tersebut sebenarnya masih dalam proses, karena dirinya menyebutkan sendiri baru mendesain dan membangunnya.
“Rumah akhirmu berada di sebelah masjid. Masjid yang bertempat di kampung ibumu. Masjid yang didesain dan sedang dibangun ayahmu. Dan yang terpenting, masjid ini dinamai seperti namamu Masjid Al Mumtadz.” Jelas Ridwan Kamil
Masjid yang sedang didesain oleh Gubernur Jawa Barat yang juga seorang arsitek itu, nantinya akan dinamai Al Mumtadz seperti nama akhir daei putranya Emeril Khan Mumtadz.
Ridwan Kamil juga menjelaskan makna Al Mumtadz yaitu yang terbaik, sebagaimana begitu juga cara putranya menjalani hidup di dunia fana dan sementara.
Baca Juga: Tanggal Berapa Lebaran Idul Adha 2022? Ini Pengumumannya, Dilengkapi Kumpulan Twibbon Idul Adha
Dalam catatan akhir pada unggahannya Gubernur Jawa Barat itu menyampaikan kepada Eril, bahwa ini adalah hari Sabtu, waktu yang baik untuk kembali ke rumah.
Perlu diketahui pada update berita sebelumnya Ridwan Kamil menyampaikan informasi terkait seorang wanita yang pertama kali melihat jasad putranya.
Perempuan tersebut bernama Mrs Geraldine Beldi, seorang guru SD yang merupakan warga Kita Bren Swiss, mengetahui tenggelamnya Eril membuatnya selalu melihat sungai ketika berjalan kaki.
Baca Juga: Tanggal Berapa Lebaran Idul Adha 2022? Ini Pengumumannya, Dilengkapi Kumpulan Twibbon Idul Adha
Ridwan Kamil pun mengucapkan rasa terima kasih atas bantuan Mrs Geraldine Beldi, dan mengatakan jika guru itu ingin berlibur ke Indonesia maka tinggal sampaikan saja kepada dirinya yang akan mengurus semua keperluan.***