

inNalar.com – Tahun ini Perayaan Idul Fitri kembali akan dirayakan pada 2 Mei 2022. Polri imenginstruksi melalui Polda Metro Jaya menggelar Program Mudik Gratis 2022 bagi masyarakat sekitar area Jabodetabek.
Menjelang Hari Raya Idul Fitri, sebagian umat Muslim disibukkan dengan mudik untuk pulang ke kampung halaman masing-masing.
Mudik menjadi kewajiban bagi sebagian umat muslim setiap tahun, yang mana perayaan Idul Fitri menjadi kesempatan untuk bersilaturrahmi dengan keluarga, sahabat, dan kenalan lainya. Bersilaturrahmi dengan keluarga, sahabat, dan kenalan untuk kesempatan saling memaafkan, berbagi suka, dan kedamaian.
Kesibukan mudik sebagian umat kali ini didukung oleh berbagai pihak dengan menyelenggarakan mudik gratis. Kepolisian merupakan salah satu pihak yang membuat program mudik gratis bagi umat. Lewat program khusus dari Polda Metro Jaya bertajuk program Mudik Gratis Polri 2022, sebanyak 1581 orang telah diberangkatkan pada tanggal 25-26 April 2022.
Dikarenakan yang telah diberangkatkan hanya sebagian dari kuota yang telah ditargetkan Polda Metro Jaya, pihaknya kembali membuka kesempatan bagi umat untuk mendapatkan kesempatan mudik gratis. Kesempatan mudik gratis itu akan diselenggarakan pada Jumat, 29 April 2022.
Seperti yang dilansir inNalar.com dari Pikiran Rakyat.com, Polda Metro Jaya memastikan masih ada kesempatan bagi pemudik yang ingin berangkat mudik lebaran pada Jumaat, 29 April 2022 mendatang.
Hal tersebut diungkapkan oleh Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo. Menindaklanjuti arahan dari Polri melalui Polda Metro Jaya, bahwa penyelenggaraan Program Mudik Gratis 2022 dibuka bagi masyarakat di sekitaran Jabodetabek.
Tujuan dari mudik gratis tersebut diantaranya Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Daerah Istimewa Yogyakarta.
Masih menurut Kombes Pol Sambodo, pihaknya membuka pendaftaran mudik gratis 2022 untuk keberangkatan Jumaat, 29 April 2022 siang, meskipun yang telah terdaftar berjumlah 10,000 orang. Pendaftaran Program Mudik Gratis 2022 masih akan dibuka hingga hari ini atau Kamis, 28 April 2022.
Baca Juga: 6 Amalan Sunnah Sebelum Sholat Idul Fitri 1 Syawal 1443 H, Salah Satunya Saling Mengucapkan Salam
Lebih jauh, Kombes Pol Sambodo juga menjelaskan bahwa Polda Metro Jaya telah menyiapkan 250 bus untuk membawa puluhan ribu pemudik ke kampung halamanya.
Adapun persyaratan pendaftaran Program Mudik Gratis 2022 tersebut yang dijelaskan oleh Kombes Pol Sambodo yang mana pemudik hanya menyiapkan KTP dan sertifikat Vaksin Booster.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi