

inNalar.com – Anak perusahaan Asia Pulp & Paper Sinar Mas, PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk ini terus berkomitmen terhadap penggunaan energi baru terbarukan.
Hal tersebut dibuktikan dengan dibangunnya PLTS atap di area pabrik operasionalnya di Sidoarjo, Jawa Timur.
Instalasi PLTS tersebut telah rampung dan diresmikan pada Oktober 2023.
Persemian pembangkit listrik tersebut bertepatan dengan HUT ke-51 PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk.
Bahkan, peresmian instalasi PLTS atap tersebut dihadiri oleh Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawangsa.
Intalasi dari pembangkit listrik ini dilakukan oleh SUN Energy selaku perusahaan pengembang PLTS.
Pemasangan pembangkit ini melibatkan 11 bangunan besar dan memanfaatkan potensi dari atap bangunan tanpa mengganggu area terbuka hijau.
Instalasi pembangkit listrik tenaga surya tersebut dipasang pada area seluas 11,4 hektar.
Terpasang pada area seluas 11,4 hektar, PLTS atap ini memiliki kapasitas sebesar 9,8 MWp.
Baca Juga: Prediksi Barcelona vs Villarreal di Liga Spanyol 2023-2024: Kans Blaugrana Teruskan Catatan Positif
Dengan listrik yang dihasilkan, maka diharapkan bisa mendukung keperluan penerangan serta produksi perusahaan.
Dilansir inNalar.com dari Antara, dengan adanya pembangkit listrik ini, maka diharapkan bisa mengurangi emisi gas rumah kaxa sebesar 12,400 ton CO2e per tahun.
Dengan luas area dan kapasitasnya, PLTS atap di kawasan PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk menjadi yang terbesar di Indonesia berbasis korporasi.
Dengan keberadaan PLTS atap ini maka memperkuat posisi Jawa Timur sebagai salah satu pemimpin dalam penggunaan energi terbarukan.
Secara keseluruhan, Tercatat, total PLTS terpasang sebesar 58,41 MW pada Tahun 2023.
Angka itu dengan rincian PLTS Atap 52,62 MW yang telah terpasang di gedung pemerintah, swasta, sekolah dan pondok pesantren.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi