

inNalar.com – Piala Presiden 2022 akan segera digelar pada Sabtu mendatang, ini jadwal main Persis Solo sebagai pembuka laga.
Piala Presiden 2022 diketahui sebelumnya diikuti 18 Klub yang mana tim tersebut di bagi empat kelompok yaitu, Grup A, B, C dan D.
Piala Presiden 2022 sesuai dengan jadwal, Persis Solo terpilih menjadi tuan rumah di Grup A Piala Presiden 2022 dan main di laga perdana.
Baca Juga: [Cerpen] The Same Person
Lebih lanjut, Persis Solo akan bertemu PSS Sleman di pertandingan pertamanya yang di gelar di Stadion Manahan Solo, 11 Juni 2022.
Lantaran sebagai match pembuka, rencananya juga akan dihadiri langsung oleh Presiden Joko Widodo.
Sehingga, sebagai fans Persis Solo kamu tidak boleh melewatkannya dan simak jadwal mainnya di bawah:
Sebelumnya, berikut penghuni Grup A Piala Presiden 2022:
Grup A
1. Persis Solo (Sang Tuan Rumah)
2. PSIS Semarang
3. Persita Tangerang
4. Dewa United
5. PSS Sleman
Itulah susunan di Grup yang mana Laskar Sambernyawa, julukan Persis Solo menjadi tuan rumahnya.
Selanjutnya, berikut jadwal pertandingan Persis Solo di Grup A Piala Presiden 2022:
Sabtu, 11 Juni 2022:
– Persis Solo vs PSS Sleman (Pukul: 16.00 WIB)
Selasa, 21 Juni 2022:
– Persis Solo vs PSIS Semarang (Pukul: 16.00 WIB)
Jumat, 24 Juni 2022:
– Persis Solo vs Dewa United (Pukul: 16.00 WIB)
Senin, 27 Juni 2022:
– Persis Solo vs Persita Tengerang (20.30 WIB)
Itulah tadi jadwal lengkap Persis Solo di Grup A Piala Presiden 2022, jangan lupa saksikan Sabtu besok.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi