Persija Jakarta Resmi Datangkan Abdulla Yusuf Helal Guna Perkuat Lini Serang Pasukan Macan Kemayoran

inNalar.com – Persija Jakarta akhirnya secara resmi mengumumkan Abdullah Yusuf Helal sebagai rekrutan anyar.

Kabar ini disampaikan Persija Jakarta melalui akun resmi sosial medianya yakni Instagram @persija pada Rabu pagi ini, melalui video singkat.

Abdulla Yusuf Helal atau yang lebih akrab disapa Yusuf, berposisi sebagai striker.

Dengan begitu Yusuf dipastikan akan memperkuat lini serang pasukan Macan Kemayoran di Liga 1 yang akan segera dimulai.

Baca Juga: Teks Khutbah Jumat Singkat Menarik Tentang Akhlak yang Harus Ditunjukkan Seseorang Kepada Tetangganya

Bergabungnya Yusuf melengkapi slot pemain asing dari asia yang dimiliki oleh Persija Jakarta dalam menyambut gelaran Liga 1.

Karir terakhir Abdulla Yusuf Helal tercatat banyak menghabiskan waktu di Liga Republik Ceko sejak tahun 2019.

Terakhir dia tercatat dipinjamkan Slavia Prague ke klub Slovan Liberec, tentunya banyak pengalaman yang didapat Yusuf selama di Eropa.

Catatan mentereng ini bisa dibilang cukup meyakinkan karena Persija Jakarta memang berani tampil beda musim ini.

Tim asuhan Thomas Doll tersebut mendatangkan pemain asing dengan kualitas standar Eropa untuk musim ini.

Baca Juga: Pakar Hukum Apresiasi Putusan Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo Nonaktifkan Irjen Ferdy Sambo Terkait Kasus

Bahkan Yusuf merupakan pemain ketiga yang didatangkan Persija Jakarta dengan rekam jejak bermain di Liga Republik Ceko.

Sebelumnya sudah ada Michael Krmencik dan Ondrej Kudela yang juga banyak berkarir di Liga Republik Ceko.

Abdullah Yusuf Helal tercatat juga masih bermain aktif untuk negaranya, Timnas Bahrain yang sering menjadi momok untuk pemain Indonesia.

Masih belum diketahui kapan Abdulla Yusuf Helal akan bergabung dengan tim Macan Kemayoran.

Mengingat kick off Liga 1 hanya tinggal menghitung hari saja, pastinya Yusuf segera beradaptasi dengan tim.

Pastinya kedatangan Yusuf menjadi semangat untuk tim dan juga Jakmania dalam mengarungi Liga 1 yang sebentar lagi digulirkan. ***

Rekomendasi