Persija Jakarta Perkenalkan Abdulla Yusuf Helal Sebagai Pemain Asing dari Asia Untuk Mengarungi Liga 1

inNalar.com – Tim Persija Jakarta memperkenalkan Abdulla Yusuf Helal sebagai pemain baru melalui media sosialnya.

Melalui instagram resmi persija, terlihat video singkat yang menampilkan skill sang pemain beserta ucapan selamat datang.

Dengan diperkenalkannya Abdullah Yusuf Helal, maka slot pemain asing dari asia Persija Jakarta telah terisi.

Abdulla Yusuf Helal menjadi pemain asing keempat yang didatangkan Persija Jakarta musim ini.

Baca Juga: Dinda Kanya Dewi Alami Kecelakaan, Mobil Rusak Parah Diseruduk Truk

Sebelumnya mereka telah merekrut Ondrej Kudela, Michael Krmencik, dan Hanno Behrens yang sudah berlatih dengan tim.

Menariknya dari semua rekrutan pemain asing Persija Jakarta musim ini semuanya tercatat memiliki pengalaman karir di Eropa.

Termasuk juga Abdullah Yusuf Helal yang tercatat terakhir statusnya sebagai pemain di klub Slavia Prague.

Pengalaman Yusuf bermain di Liga Republik Ceko membuatnya bisa dikatakan sebanding dengan tiga pemain asing Persija Jakarta lainnya.

Baca Juga: KUNCI JAWABAN Tema 1 Kelas 2 SD atau MI Halaman 50 51 52 53 Buku Tematik Pembelajaran 1

Selain itu hingga saat ini Yusuf juga masih aktif bermain untuk Timnas Bahrain dengan segudang prestasinya.

Terdapat catatan menarik lainnya dengan bergabungnya Yusuf akan memberikan atmosfer baru di lini serang Persija Jakarta karena posisinya sebagai penyerang tengah.

Sebelumnya Persija Jakarta sudah mendatangkan Michael Krmencik yang juga berposisi sebagai striker.

Bisa jadi Thomas Doll akan menduetkan Yusuf dengan Kremencik di lini serang Persija Jakarta yang tentu akan merepotkan semua lawan.

Bergabungnya Yusuf harus bisa memberikan perbedaan setidaknya pengalaman yang dia dapat di Eropa bisa diterapkan ke Persija Jakarta.

Baca Juga: Seorang Pria Cekik Pacarnya yang Masih 19 Tahun Hingga Tewas di Kamar Kost Jakarta Timur, Hanya Gegara Cemburu

Hal ini juga bisa memotivasi penyerang lokal seperti Taufik Hidayat untuk bisa bersaing mendapatkan posisi utama.

Selain itu tentunya Jakmania menaruh harapan besar kepada Yusuf untuk memberikan kemampuan terbaiknya guna meningkatkan prestasi tim.***

Rekomendasi