Permintaan Maaf Karyawan Alfamart Gegara Viralkan Video Penguntilan Karyawan

inNalar.com – Sebuah video yang berisi permintaan maaf dari seorang pegawai Alfamart viral di media sosial. 

Permintaan maaf pegawai Alfamart tersebut dilakukan atas permintaan seorang wanita yang diduga mencuri coklat 

wanita tersebut meminta pegawai Alfamart meminta maaf dihadapan publik karena menyebarkan video yang berisi dugaan dirinya mencuri coklat. 

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 8 SMP Halaman 22 23 Tentang Cara Menghitung Pola Bilangan

“Saya karyawan Alfamart ingin mengklarifikasi video yang tersebar di media sosial, karena sudah ada kesalahpahaman diantara kita berdua dan telah merugikan Ibu marliana” ujar pegawai Alfamart 

“Saya memohon maaf kepada Ibu Marliana atas video yang tersebar kemarin, dan alhamdullilah hari ini sudah di selesaikan secara kekeluargaan” lanjutnya

Tidak hanya diminta untuk minta maaf dihadapan publik, wanita tersebut juga mengancam pegawai Alfamart tersebut dengan Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE) karena telah menyebarkan video yang diduga pencurian coklat.

Baca Juga: Berikut 20 Twibbon Menarik untuk Sambut HUT RI 77 pada 17 Agustus 2022, Modelnya Penuh Makna

Diketahui wanita tersebut mendatangi pegawai Alfamart dengan ditemani oleh pengacaranya.

Sebelumnya, pegawai Alfamart telah menyebarkan video berdurasi 36 detik yang berisi dugaan pencurian coklat yang dilakukan oleh Ibu Marliana ke media sosial 

 

Rekomendasi