inNalar.com – Girl group asal Korea Selatan, VIVIZ, baru baru ini kembali cetak rekor impresif.
Pada tanggal 16 Februari 2022, VIVIZ berhasil raih trophy pertama untuk lagu debut mereka, yaitu ‘BOP BOP!’ di acara musik Korea yaitu Show Champion.
Pencapaian kemenangan pertama untuk VIVIZ disambut hangat oleh para penggemar dengan meramaikan twitter menggunakan tagar #Viviz1stWin dan #BOPBOP1stWin.
Tagar tersebut langsung menjadi trending topic di beberapa negara dan menjadi topic populer pada laman K-pop.
Kemenangan pertama untuk VIVIZ, berhasil pecahkan rekor untuk grup wanita trio tercepat di posisi kedua yang raih kemenangan pertama mereka di acara musik sejak 7 hari debut.
Rekor ini masih di pegang oleh grup SSAK3 dengan 5 hari sejak debut, dan belum terkalahkan.
Lalu di posisi ketiga setelah VIVIZ, ada sub unit dari girl grup legenda SNSD yaitu TaeTiSeo (TTS) dengan 9 hari dan Sub unit EXO – CBX menempati posisi keempat dengan rekor 16 hari sejak debut.
Tak hanya itu, VIVIZ berhasil bergabung bersama girl grup IVE sebagai girl grup dengan kemenangan tercepat di acara musik dalam waktu 7 hari sejak debut.
Prestasi membanggakan ini terus menerus tuai pujian di kalangan K-netz hingga trending di salah satu situ Korea, Pann.
Rupanya VIVIZ tak membiarkan trofi acara musik di Mnet Mcountdown pada hari Kamis (17/02) diambil alih oleh yang lain.
Terbukti, girl grup dengan konsep ceria itu meraih kemenangan kedua untuk ‘BOP BOP’ kemarin sore di Mcountdown.
Tak lupa tagar untuk kemenangan kedua VIVIZ yaitu #Viviz2ndWin dan #BOPBOP2ndWin juga berhasil hiasi trending topic Indonesia, Malaysia dan beberapa negara lainnya.
Kemenangan kedua VIVIZ faktanya berhasil pecahkan rekor lain dengan menjadi girl grup tercepat dalam sejarah yang memenangkan dua acara musik berturut-turut hanya dalam 8 hari debut.
Diketahui girl grup pendatang baru, Kep1er, yang memegang rekor ini sebelum VIVIZ masuk sebagai posisi pertama, dengan 11 hari sejak debut.
Dikutip dari akun fanbase terbesar untuk GFRIEND dan VIVIZ yaitugfriend_indonesia, beberapa penggemar meninggalkan komentar atas pencapaian terbaru VIVIZ.
Ada dari akun dengan nama kvrtads, ia meninggalkan komentar “SELALU MENJADI YANG PERTAMA! Congrats VIVIZ. Semangat streamnya Buna!”
Lalu disusul oleh akun dengan nama yk.iqbal, “Gada yang bisa menggantikan VIVIZ SUCCESSFULL DEBUT!”
Tak hanya penggemar, anggota VIVIZ juga ungkapkan rasa bahagianya lewat encore penampilan mereka kemarin di Show Champion. SINB mengucapkan rasa terima kasih untuk para penggemar yang senantiasa menunggu mereka untuk debut kembali.