Paling Laku saat Ramadhan! Ini Menu Buka Puasa Kekinian dan Enak yang Cocok Jadi Ide Jualan: Auto Banjir Duit Tiap Sore

inNalar.com – Bulan Ramadhan merupakan momen indah yang banyak dinantikan oleh seluruh umat manusia di dunia.

Tidak hanya umat muslim, Bulan Ramadhan juga menjadi salah satu momen spesial bagi orang-orang yang menganut agama lain.

Contohnya, baru-baru ini beredar video viral di media sosial, di mana orang-orang non muslim yang berebut takjil di jalanan.

Baca Juga: Resep Ayam Sambal Matah Tanpa Minyak, Makanan Diet Rendah Kalori Ini Cocok Jadi Menu Sahur Enak dan Tidak Perlu Sengsara

Hal tersebut sudah menjadi gambaran bahwa Bulan Ramadhan merupakan bulan yang penuh berkah seluruh umat manusia di dunia.

Nah, membahas takjil tentu saja tidak jauh-jauh dari makanan dan minuman yang sering menjadi santapan buka puasa di bulan ini.

Tidak ingin ketinggalan resepnya, berikut ini menu buka puasa kekinian dan enak yang cocok jadi ide jualan.

Baca Juga: Dosa Besar yang Akan Terus Mengalir Meski Sudah Istighfar dan Meninggal Dunia: Segera Tinggalkan!

Dikutip dari laman YouTube @Alifah_Ket, berikut ini cara membuat gorengan kekinian yang viral di Bulan Ramadhan 2024 ini.

Langkah pertama yang perlu dilakukan saat akan membuat gorengan kekinian tersebut adalah menyiapkan tiga keping bihun yang telah direndam di dalam air panas.

Lanjut, siapkan tiga siung bawang putih dan empat siung bawang merah yang sudah dicincang lalu tumis .

Baca Juga: Resep Ayam Asam Manis, Masakan Buka Puasa Simple Dengan Rasa Bintang 5 Cocok Jadi Hidangan Bukber Murah Meriah

Tidak ketinggalan, siapkan pula tiga buah wortel yang telah diserut dan masukkan ke tumisan bawang-bawangan.

Jika dirasa sudah setengah matang, masukkan setengah sendok teh garam, satu sendok makan gula pasir, satu sendok makan kaldu bubuk, dan satu sendok makan lada bubuk, lau aduk.

Setelah itu, masukkan bihun ke dalam tumisan dan aduk hingga seluruh bahan tercampur rata.

Baca Juga: Alasan Ruh Orang Meninggal Masih Bersarang di Rumah Selama 40 Hari

Selanjutnya, masukkan dua batang daun bawang yang telah diiris kecil-kecil ke dalam tumisan, aduk hingga keseluruhannya tercampur, jika sudah angkat dan tiriskan.

Sembari menunggu dingin, buat terlebih dulu adonan kulit lumpia, berikut ini bahan-bahannya:

1. 250 gram tepung terigu
2. 1 sdm kaldu bubuk
3. 3 sdm tepung tapioka
4. 700 ml air
5. 2 butir telur
6. 3 sdm minyak goreng
7. Daun seledri

Baca Juga: Resep Rawon Khas Surabaya, Sup Terenak di Dunia yang Pas Dijadikan Santapan Buka Puasa

Campurkan seluruh bahan di atas secara bertahap, aduk hingga merata lalu ambil adonan sebanyak satu sendok sayur dan tuang ke teflon yang dipanaskan sambil diratakan.

Ulangi beberapa kali langkah tersebut sampai adonan habis tidak tersisa.

Langkah selanjutnya, letakkan kulit lumpia yang sudah jadi di atas tatakan, kemudian beri isian tumisan bihun yang telah masak tadi.

Baca Juga: Populer di Thailand, Hai Tea Soda Ini Dijamin Segar Buat Minuman Buka Puasa

Gulung lumpia, lalu di bagian akhirnya olesi dengan sedikit sisa adonan kulit lumpia tadi.

Jika seluruhnya sudah siap, goreng lumia hingga matang dan tiriskan.

Langkah selanjutnya, buat sambal kacang sebagai pelengkapnya dengan bahan-bahan berikut ini:

1. 50 gram kacang tanah goreng
2. 5 buah cabai merah dan 7 cabai rawit
3. 3 siung bawang putih
4. 250 ml air
5. 2 sdm gula pasir
6. 1 sdt garam

Baca Juga: Gak Perlu Diungkep, Inilah Resep Ayam Goreng Rempah Cocok Jadi Menu Buka Puasa Rumahan

Jika telah disipkan, blender seluruh bahan-bahan di atas sampai halus.

Penyajiannya, ambil sedikit sambal kacang yang telah diblender dan beri air panas secukupnya, aduk hingga merata.

Hidangkan risol bihun beserta sambal kacang yang telah dibuat tadi.

Demikian resep menu buka puasa keinian dan enak yang cocok jadi ide jualan depan rumah.***

Baca Juga: GERD saat Puasa Ramadhan, Inilah Menu Sahur Sehat Praktis Untuk Penderita Asam Lambung Agar Cepat Sembuh

Tag: Ramadhan, Resep Buka Puasa, Menu Buka Puasa Kekinian dan Enak, Puasa, Risol

 

 

Rekomendasi