

inNalar.com – Maguire dan Fred diyakini akan segera ditendang oleh Ten Hag menuju pintu keluar Manchester United di musim panas mendatang.
Harry Maguire dan Fred merupakan dua pemain pembelian Ole Gunnar Solskjaer yang selalu menjadi buah bibir di dunia sepakbola.
Beberapa kali Maguire dan Fred dikritik atas penampilannya yang diluar nalar, bahkan sempat beredar ‘meme’ yang mengatakan bahwa Maguire adalah titisan dari Phil Jones dan Fred adalah pemain yang tidak berguna.
Tapi itu ada benarnya juga, sejak kedatangan manajer asal Belanda Ten hag dari Ajax, Fred dan Maguire hampir tidak mendapatkan tempat di skuad utama Manchester United.
Bek tengah berusia 29 tahun itu baru memainkan tiga laga sebagai starter di Liga Inggris.
Hal itu karena Ten Hag lebih memilih duet Lisandro Martinez dan Raphael Varane, terlebih sejak kedatangan Martinez dari Ajax, namanya hampir tak terdengar oleh pengeras suara saat menyebutkan daftar susunan pemain pertama.
Tapi dengan cederanya Varane baru-baru ini, membuat Maguire mendapatkan kesempatan untuk bermain. Namun ada rumor yang beredar bahwa masa depannya di Manchester United tetap akan suram.
Dilaporkan oleh The Guardian, Ten Hag sangat mengagumi sisi profesionalisme Maguire. Tapi dia juga menyoroti lambatnya gerakan Maguire saat berada di atas lapangan.
Sebagai informasi, Maguire masih memiliki kontrak dengan Manchester United hingga 2025 mendatang. Setan Merah diyakini tetap akan mengalami kerugian jika menjual mantan pemain Leicester City itu dengan harga murah.
Baca Juga: Sejarah Brimob di HUT Brimob ke 77: Brimob Berperan Tinggi Menjaga Ketentraman Indonesia
Sementara gelandang tengah Fred termasuk pemain yang akan didepan oleh Erik ten Hag.
Kontrak Fred akan habis pada akhir musim 2023, ini menandakan dia bisa pergi dari Old Trafford dengan status bebas transfer jika ada yang bernegosiasi di Januari nanti.
Sama seperti Maguire, Fred termasuk orang yang memiliki etos kerja yang tinggi. Namun sayangnya kedatangan Casemiro dari Real Madrid musim panas lalu akan menjadi kunci lini tengah Manchester United kedepannya.
Fred datang ke Manchester United pada 2018 lalu, ia didatangkan dari Shakhtar Donetsk dengan biaya 52 juta pounds atau sekitar Rp950 miliar (kurs saat ini).
Manchester United dengan manajer anyarnya Ten Hag sepertinya masih akan merombak beberapa komposisi pemain pada musim dingin atau musim panas nanti.
Musim panas lalu, Ten Hag sudah mendatangkan Tyrell Malacia, Lisandro Martinez, Christian Eriksen, Antony dan Casemiro ke Manchester United.
Saat ini beberapa laporan menyebut bahwa Ten Hag akan membawa opsi baru di lini depan, dengan mendatangkan bintang Napoli Victor Osimhen yang akan segera dipertimbangkan.***
Dapatkan promo spesial sebelum Anda pergi