Modal Masuk Asramanya Rp975 Juta, SMA Elit di Inggris Telah Berdiri Sejak 1661: Punya Fasilitas Super Lengkap, Ada Lapangan Golf?

inNalar.com – Inggris merupakan salah satu negara adidaya yang memiliki akses pendidikan dengan level yang sangat tinggi.

Salah satu sekolah elit di Inggris dikenal dengan sebutan Charterhouse School.

Sekolah ini berstatus sekolah negeri yang memiliki konsep asrama.

Baca Juga: Crazy Rich Semarang Merapat! SPP Sekolah Elit Futuristik Terbesar se-Jawa Tengah Ini Cuma Rp9,9 Juta Kok

Tempat ini berisikan anak-anak berusia 13 hingga 18 tahun dan pada dasarnya berjenjang sekolah menengah atas.

Hingga kini, jumlah murid yang belajar di tempat ini mencapai 935 orang.

Perlu diketahui bahwa sekolah ini telah didirikan sejak tahun 1611 oleh Thomas Sutton.

Baca Juga: Cuma Bisa Tampung 180 Siswa, Sekolah Elit di Inggris Ini Tetapkan Biaya Pendidikan Seharga Mobil

Berusia lebih dari 4 abad, sekolah ini memiliki sejarah panjang yang sangat berharga.

Bisa terlihat dari bangunan Charterhouse yang masih terlihat sangat klasik.

Sekolah ini terletak di atas lahan seluas 250 hektar dan lokasinya dekat dengan London.

Baca Juga: Bayar SPP Seharga Tanah, Ini Dia 7 TK Termahal di Jakarta: No 2 Vibes Mewahnya Memang Paling Beda

Dari bandara Heathrow dan Gatwick membutuhkan waktu 50 menit untuk sampai di sekolah elit ini.

Bisa dibilang lokasinya sangat strategis dengan fasilitas yang sangat lengkap.

Fasilitas yang disediakan oleh Charterhouse School meliputi 17 lapangan olahraga rumput, 3 lapangan Astroturf berukuran penuh, stadion atletik, pusat olahraga, dan lapangan tenis.

Baca Juga: 10 SD Negeri di Surabaya, Jawa Timur dengan Akreditasi Terbaik Menurut BANSM Kemdikbud 2024

Selain itu, di Charterhouse School di Inggris ini juga terdapat lapangan golf 9 lubang, terlebih masih banyak spot belajar dan taman yang indah.

Charterhouse School juga memiliki gedung teater berkapasitas 235 kursi dan pertunjukan musik serta ruang pameran seni yang terpisah.

Segala fasilitas tersebut dilakukan untuk mendorong siswa untuk berkontribusi, dan menyediakan komunitas yang aman untuk bereksplorasi dan berkembang.

Baca Juga: Melegenda Sejak 1873, Biaya Sekolah Termahal di Lebanon Ini Capai Rp274 Juta: Suasananya Paling Syahdu di Timur Tengah

Hal ini sejalan dengan fokus sekolah ini yang ingin melahirkan Siswa yang dinamis dan ambisius.

Secara akademik, sekolah ini berhasil menciptakan generasi muda yang berwawasan dan cerdas.

Bisa terlihat dari nilai akademiknya dimana 72 persen siswanya memiliki nilai hasil GCSE di angka 7 hingga sembilan.

Baca Juga: Pantes Biaya Masuknya Rp46,2 Juta, Sekolah Preschool Termegah di Depok Ini Adopsi Gaya Belajar 3 Negara

Selain itu, 55 persen hasil A-Level siswa disini adalah nilai A dan rata-rata skor IB adalah 34,3.

Dengan reputasi dan telah bertahan hingga 4 abad lebih, maka kualitas Charterhouse School tidak perlu diragukan lagi.

Maka tak heran bila biaya pendidikan di sekolah ini sangat tinggi.

Baca Juga: Dulu Muridnya Cuma 3 Anak, Kini Sekolah Termahal di Oman Ini Berhasil Menangkan Penghargaan Internasional

Untuk biaya asramanya saja, dana yang harus dikeluarkan 60.500 USD atau sekitar Rp975 juta.

Sementara itu, untuk biaya pendidikan hariannya sebesar 48.800 USD atau sekitar Rp786,7 juta.

Kini, Charterhouse School dikepalai oleh Dr Alex peterken yang menjabat sejak tahun 2018 lalu.***

 

Rekomendasi