Michael Krmencik Resmi Bela Persija Jakarta, Pesija: Our striker is coming, Please welcome, Michael Krmencik!

 
inNalar.com – Secara resmi Persija mengumumkan kehadiran penyerang anyar asal Ceko, Michael Krmencik.
 
“Our striker is coming! Please welcome, Michael Krmencik!” tulis akun Instagram Persija Jakarta.
 
Dengan hadirnya Michael Krmencik, pemain berusia 29 tahun itu, menjadikan dirinya pemain asing kedua Persija untuk Liga 1 musim depan setelah Ondrej Kudela.
 
 
Kehadiran Krmencik tentunya disambut dengan hangat oleh Thomas Doll, pelatih Persija Jakarta.
 
Pelatih asal Jerman tersebut mengatakan Krmencik adalah pemain yang dibutuhkan oleh ‘Macan Kemayoran’.
 
Sebelum resmi berseragam Persija, Michael Krmencik telah menorehkan karir sepak bola dengan cukup gemilang. Tercatat bahwa Michael Krmencik lebih banyak menghabiskan kariernya di Liga Gambrinus (Liga 1 Republik Ceko).
 
 
Salah satunya bermain bersama Kudela di Slavia Prague sebagai pemain pinjaman dari Club Brugge (Belgia) di musim 2021/2022.
 
Tak hanya bermain di Liga Ceko dan Belgia (2019-2021), Michael Krmencik, striker berusia 29 tahun itu, pun sempat mengorbit di Liga Yunani bersama PAOK (2020/2021).
 
Tercatat sepanjang kariernya, Michael telah menorehkan total 69 gol di level klub dan mengemas sembilan gol untuk timnas Ceko.
 
 
Pada musim 2017/2018, Michael pernah menjadi top skor saat berseragam FC Viktoria Pizen (Liga Gambrinus) dengan 16 gol dan kala bersama PAOK (Liga Super Yunani) pada musim 2020/2021 dengan lima gol.
 
Dan di Persija, Micahel menghabiskan sebanyak tiga musim ke depan. Ia menjadi pemain asing kedua Persija asal Ceko setelah Kudela yang telah tiba di Jakarta pada Selasa (22/06/2022) sore.***
 

Rekomendasi