Menyebabkan Kanker! Ini perbedaan Buah Asli dengan Jus Buah kemasan

inNalar.com – Buah merupakan makanan yang mengandung banyak vitamin di di dalamnya. Bukan hanya daging buahnya saja, bahkan kulit buah, menurut penelitian juga memiliki kandungan yang menyehatkan pada tubuh.

Tetapi seriring berlalunya waktu, kebanyakan orang lebih menyukai buah yang dijadikan jus dibandingkan dengan buah tanpa diolah.

Lalu apa perbedaan dari buah yang dimakan langsung dengan buah yang dijadikan jus? Berikut perbedaan antara buah yang dimakan langsung dibandingkan dengan buah yang dijadikan jus.

Baca Juga: Tidak Percaya Diri Karena Bau Mulut, Begini Cara Mengatasinya Cukup dengan Gunakan Bahan Alami

1. Jus Buah Memiliki Kandungan Kimia

Dilansir dari hellosehat, Pada jus ini, yang dimaksud adalah jus kemasan yang dijual di superket dan semacamnya. Meskipun tertulis jika produk tersebut merupakan ekstrak alami buah, tapi tetap saja mengandung bahan kimia.

Memang benar jika jus kemasan mengandung ekstrak buah asli. Akan tetapi tidak 100% minuman tersebut mengandung ekstrak buah asli.

Agar rasa bisa menjadi lebih kuat, jus kemasan itu sebenarnya ditambahkan zat adiktif. Dan zat adiktif tersebut juga beragam, seperti zat pengawet (Natrium Benzoat).

Terdapat penelitian yang dilakukan the scientific world journal di tahun 2014, jika terlalu banyak mengkonsumsi makanan atau minuman yang memiliki kandungan pengawet memiliki resiko untuk terkena kanker, penyakit jantungkoroner dan penyakit degeneratif lain.

Baca Juga: Punya 4 Pilihan Tawaran Karir, Ilkay Gundogan Dibuat Pusing Tujuh Keliling Oleh Masa Depan!

2. Buah Segar Lebih Memiliki Banyak Serat

Tentu meskipun buah yang diolah menjadi jus, minuman tersebut masih memiliki kandungan vitamin, mineral, dan fitonutrien suatu zat kimia yang ditemukan pada buah.

akan tetapi, memakan buah segar lebih memberikan banyak serat. Dan jika dijadikan jus, maka serat tersebut akan hilang. Karena proses pembuatan jus dapat menghilangkan kandungan ini.

Adapun fungsi serat sendiri yaitu baik untuk kesehatan pencernaan, dan serat juga berfungsi untuk membuat kenyang lebih lama. Karena di dalam jus tidak terdapat serat, bahkan menjadi minuman, maka akan membuat cepat lapar.

Baca Juga: Bingung Memiliki Pori-pori Besar dan Komedo, Coba Gunakan Teknik Ini Serta Rasakan Khasiatnya

3. Tinggi Kandungan Gula Di Dalam Jus

Perbedaan buah segar dengan jus adalah buah segar memiliki kandungan gula yang tidak terlalu banyak. Sedangkan pasti kebanyakan jus buah, terutama jus buah kemasan, kandungan terbesarnya adalah gula.

Dalam satu kemasan jus apel, minuman tersebut mengandung 30 gram. Jika disamakan, 30 gram tersebut sama dengan 10 sendok teh.

Menurut Harvard Gazete, orang yang lebih sering meminum jus buah dibandingkan dengan buah asli memiliki resiko lebih tinggi terkena diabetes. Sedangkan sering mengkonsumsi buah asli justru dapat mengurangi resiko terkena penyakit diabetes tipe 2.

Baca Juga: Ragam Kasih Sayang di Balik Hikmah Muslim Berkurban saat Idul Adha 2023, Khalid Basalamah: Mari Saling Berbagi

Jika dilihat dari penjelasan diatas, maka buah asli memiliki khasiat lebih baik dibandingkan dengan jus buah, terutama jus kemasan. Jadi perbanyak makan buah dan hindari jus kemasan.

Begitulah perbedaan dari buah asli dan jus buah. Jadi jika ingin tetap meminum jus buah, biasakan saja untuk meminumnya tanpa gula. Dan tentu lebih baik memakan buah asli dan segar. *** (Alma Malik Dewantara)

Rekomendasi