Luasnya 60 Hektar! Tempat Wisata Megah di Jawa Barat Ini Hanya Beroperasi Selama 9 Tahun, Kini Kondisinya…

inNalar.com – Jawa Barat merupakan salah satu provinsi di Pulau Jawa yang kaya akan destinasi wisatanya.

Di Provinsi Jawa Barat terdapat berbagai wisata mulai dari wisata alam, wisata edukasi, wisata yang menghadirkan sejumlah wahana dan lain sebagainya.

Namun, tak selamanya tempat-tempat wisata tersebut terus menggaet pengunjung dan ramai. Ada kalanya suatu tempat wisata jumlah pengunjungnya menurun hingga bangkrut dan salah satunya ada di Jawa Barat.

Masyarakat Indonesia mengenalnya dengan sebutan Kampung Gajah Wonderland.

Baca Juga: Inilah Fakta Menarik, Asal Usul Nama Kota Lamongan yang Diambil dari Julukan Seseorang

Lokasi dari Kampung Gajah Wonderland ini berada di Jl. Sersan Bajuri KM. 3,8 Cihideung Parongpong, Cihideung, Bandung Barat, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

Dibangun di lahan seluas 60 hektar, Kampung Gajah Wonderland ini mulai beroperasi pada 2009.

Tempat wisata Kampung Gajah Wonderland ini juga pernah menjadi tempat wisata andalan bagi masyarakat Jawa Barat.

Baca Juga: Kejam! Penyiksaan dan Pembunuhan Politikus Asal Maumere Ini Menyisakan Luka Mendalam, Ada yang Tau Siapa?

Hal tersebut terbukti dari pengunjung yang memadati Kampung Gajah Wonderland ini mencapai ribuan, apalagi pada saat akhir pekan.

Adapun beberapa wahana yang cukup populer di Kampung Gajah Wonderland diantaranya Kebun Binatang Mini, Tunggang Kuda, Flying Fox, Segway, dan lain sebagainya.

Namun, beberapa tahun beroperasi, pesona Kampung Gajah Wonderland mulai pudar dan sepi pengunjung.

Baca Juga: Habiskan Dana Rp 1,3 Triliun, SPAM Bandar Lampung Malah Rugi Rp 12 Miliar Lebih! Kok Bisa?

Hal tersebut ditengarai oleh beberapa faktor yang salah satunya terdapat tempat wisata baru dengan harga tiket yang lebih murah.

Selain itu, pengelolaan dari Kampung Gajah Wonderland ini dinilai tidak terlalu terawat dan kurang memadai.

Sepi pengunjung selama beberapa tahun, Kampung Gajah Wonderland mulai terjerembab dan akhirnya pailit.

Baca Juga: Habiskan Dana Rp 23,5 M, Jalan Dua Jalur yang Dibangun Pemkab Tubaba Lampung Ini Miliki 4 U-Turn

Pada tahun 2018, tempat wisata yang dibangun di lahan seluas 60 hektar tersebut akhirnya berhenti beroperasi.

Kini setelah 5 tahun lamanya tak beroperasi, tempat Wisata Kampung Gajah Wonderland ini kondisinya sangat mengenaskan.

Tak heran bila banyak orang mengatakan bahwa kini Kampung Gajah Wonderland mirip kota mati.

Selain itu, kini lahan bagian dalam Kampung Gajah Wonderland dijadikan sebagai lahan warga untuk bercocok tanam.

Baca Juga: Ciptakan Transisi Energi Kendaraan Listrik Menjadi Transportasi Utama dalam KTT ASEAN 2023 di Jakarta

Pada hari minggu, dibuka pasar Kampung Gajah yang sudah ada sejak 3 tahun yang lalu.***

 

Rekomendasi