

inNalar.com – Link live streaming AC Milan vs Bologna pada Liga Italia 2023-2024, di San Siro, Minggu (28/01/24) pukul 02.45 WIB, menjadi laga yang berat bagi Rossoneri karena tim tamu adalah penakluk Inter Milan.
Pertandingan pekan ke-22 Liga Italia 2023-2024 antara AC Milan vs Bologna bakal menjadi duel yang menarik untuk disaksikan.
Hal tersebut dikarenakan Bologna merupakan tim yang tidak jarang membuat kejutan di Liga Italia 2023-2024. Sehingga, Juventus harus mewaspadainya.
Tercatat, Bologna menahan imbang tim sekelas Juventus dan Inter Milan di Liga Italia 2023-2024. Apalagi, tim berjuluk I Rossoblu tersebut bertindak sebagai tim tamu.
Bahkan, Bologna mampu mengalahkan Inter Milan di babak 16 besar Coppa Italia 2023-2024, dengan skor 1-2.
Meskipun, catatan Bologna di 5 pertandingan terakhirnya bisa dikatakan buruk, mengingat mereka baru menang 1 kali, 1 kali imbang, dan 3 kali kalah.
Sementara itu, AC Milan mampu memenangkan 4 pertandingan, dan baru kalah 1 kali.
Namun, Bologna dapat menurunkan kekuatan terbaiknya, yakni Joshua Zirkzee, Riccardo Orsolini, dan Lewis Ferguson.
Di sisi lain, AC Milan masih belum bisa diperkuat oleh pilar pentingnya, seperti Fikayo tomori, Pierre Kalulu, Ismael Bennacer, dan Tommaso Pobega.
Keadaan itu disebabkan karena kelima pemain AC Milan di atas hingga kini masih mengalami cedera.
Dengan demikian, pertandingan Liga Italia 2023-2024 antara AC Milan kontra Bologna diprediksi bakal berlangsung sengit.
Maka dari itu, simak link live streaming AC Milan vs Bologna dalam pekan kedua Liga Italia 2023-2024 berikut ini.
Prakiraan Susunan Pemain
AC Milan (4-2-3-1): Maignan; Calabria, Kjaer, Gabbia, Hernandez; Adli, Reijnders; Pulisic, Leao, Loftus-Cheek; Giroud.
Pelatih: Stefano Pioli
Bologna (4-2-3-1): Skorupski; Silvestri, Beukema, Calafiori, Kristiansen; Freuler, Aebischer; Orsolini, Urbanski, Ferguson; Zirkzee.
Pelatih: Thiago Motta
Sedangkan, berikut ini adalah link live streaming AC Milan vs Bologna dalam pekan ke-22 Liga Italia 2023-2024.