

inNalar.com – Jika nampak seperti guratan pada tubuh, itu mungkin bisa jadi adalah Stretch Mark. Apakah kamu sulit untuk menghilangkannya?
Stretch Mark ini mungkin hanya terlihat seperti itu saja. Namun terkadang bisa juga menimbulkan rasa risih bagi orang yang memilikinya.
Jika kamu merasa risih dengan adanya Stretch Mark ini, berikut cara mudah menghilangkan strechmark secara alami yang bisa dilakukan di rumah.
Baca Juga: Berjerawat Tapi Ingin Menggunakan Make Up? Begini Tips Make Up Untuk Menutupi Jerawat dan Flek Hitam
Dilansir dari yankes.kemkes.go.id, Stretch Mark adalah suatu guratan-guratan yang berwarna putih kemerah-merahan di bagian tubuh dengan panjang yang bermacam-macam.
Mudahnya, Stretch Mark ini bisa muncul karena adanya elastisitas kulit telah melewati batas-batas yang menyebabkan munculnya guratan-guratan itu di tubuh. Selain itu hal ini terjadi saat kulit kulit di tubuh merubah bentuknya secara cepat karena pertumbuhan atau kenaikan berat badan.
Semua orang bisa mengalami Stretch Mark, entah laki-laki ataupun perempuan. Biasanya hal ini juga bisa terjadi dari faktor kehamilan atau faktor pubertas.
Untuk menghilangkannya tentu cara paling mudah adalah melalui medis. Namun ada juga cara alami yang bisa dilakukan untuk menghilangkan Stretch Markyang mengganggu ini. Berikut caranya.
1. Lidah Buaya
Tidak hanya bisa mengatasi masalah rambut. Menggunakan lidah buaya juga bisa untuk menghilangkan Stretch Mark. Kandungan dalamnya yang memiliki sifat menenangkan dan menyembuhkan, bisa juga digunakan untuk menghilangkan guratan tersebut.
Caranya kupas tipis kulit luar lidah buaya. Selanjutnya ambil gel tersebut dan oleskan pada Stretch Mark yang muncul. Lalu lakukan pijatan lembut dan tunggu beberapa waktu.
2. Gula Pasir
Siapa sangka gula pasir bisa menghilangkan Stretch Mark. Hal ini karena gula pasir dipercaya mampu untuk melakukan mikrodermabrasi alami. Bahkan klinik kecantikan juga menggunakan gula pasir ini dalam perawatannya.
Caranya adalah campurkan satu cangkir gula dengan 1/4 minyak kelapa atau minyak almond. Selanjutnya oleskan campuran kedua bahan itu pada Stretch Mark di tubuh. Ulangi beberapa kali dalam seminggu selama 10 menit.
3. Madu
Banyak sekali manfaat dari madu. Dan madu ini sendiri memiliki sifat melembabkan dan menghidrasi kulit. Karena itulah bahan ini bisa menjadi satu cara menghilangkan strechmark secara alami.
Caranya cukup dengan mengoleskan madu secara lembut di strechmark yang ada pada tubuh. Selanjutnya kompres dengan air hangat 30 menit. Lakukan ini beberapa kali dalam seminggu berulang-berulang hingga strechmark nampak menipis.
4. Minyak Kelapa
Gunakan minyak kelapa ini untuk menghilangkan strechmark. Karena manfaat yang diberikan memang banyak. yaitu seperti mengangkat kulit mati, mudah meresap pada kulit bahkan menebalkan rambut.
Caranya oleskan minyak kelapa ini setelah mandi pada strechmark di tubuh. Lakukan dengan lembut dan berulang-ulang kali dalam seminggu.
5. Putih telur
Salah satu kandungan dari putih telur adalah protein dan asam amino. Fungsi dari kedua kandungan tersebut memang bisa untuk meregenerasi kulit jadi bisa digunakan untuk menyamarkan guratan pada strechmark di tubuh.
Caranya cukup aduk kedua putih telur dan oleskan saja menggunakan kuas pada kulit yang memiliki strechmark di tubuh. Tunggu beberapa waktu sampai mengering, dan bilas dengan air dingin sampai bersih.
Nah itulah cara untuk menghilangkan strechmark secara alami. Perlu diingat jika cara alami ini memang bisa menghilangkan strechmark, namun cara ini perlu dilakukan rutin agar benar-benar menghilang. Nah silahkan mencoba dan lihat perubahannya dalam 1 bulan.
*** Alma Malik Dewantara