Kronologi Aminah Cendrakasih ‘Mak Nyak’ Meninggal Dunia: Sempat Muntah dan Titip Pesan Wasiat Terakhir


inNalar.com –
Artis lawas Aminah Cendrakasih yang berperan sebagai Mak Nyak dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan.

Diketahui, Aminah Cendrakasih sebelum meninggal dunia, sempat berjuang melawan penyakit glaukoma yang telah dideritanya selama 13 tahun. Sehingga hal itu menyebabkan kebutaan pada kedua matanya.

Aminah Cendrakasih mendapatkan panggilan Mak Nyak setelah perannya bersama Rano Karno pada serial televisi yang berjudul Si Doel Anak Sekolahan pada tahun 1994 hingga 2003.

Baca Juga: Son Suk Ku Siap Tangkap Penjahat di Drama Korea Big Bet atau Casino, Cek Sinopsis dan Jadwal Tayang Lengkapnya

Sedangkan pada tahun 2011 lalu Aminah Cendrakasih turut serta dalam film Si Doel Anak Pinggiran bersama dengan pemeran Si Doel lainnya.

Namun kini Aminah Cendrakasih telah berpulang pada Rabu tanggal 21 Desember 2022, berikut ini adalah kronologi dan pesan terakhir dari aktris lawas tersebut.

Kronologi


Dilansir inNalar.com dari YouTube STARPRO Indonesia Ade Purbasari selaku anak ke 4 darinya menuturkan kronologi kejadian itu.

Penyakit glaukoma yang dideritanya selama 13 tahun ini membuat Ade Purbasari yang mengurusnya terkaget kaget.

Pasalnya sebelum meninggal Aminah Cendrakasih yang telah mengalami kebutaan dan kelumpuhan tiba-tiba muntah.

Baca Juga: Moon Ga Young Manjat Pohon di The Interest of Love, Nonton Drama Korea Ini via Link Sub Indo dan Sinopsisnya

Muntah tersebut dirasa Ade tidak wajar, pasalnya sejak awal muntah hingga keesokan harinya saat bertemu dokter Aminah sendiri telah terjadi sebanyak 13 kali.

Lalu Ade berkonsultasi dengan keluarganya dan memutuskan untuk diinfus karena khawatir ibunya itu kekurangan cairan.

Namun hal itu dirasa sia sia karena dirinya tetap memuntahkan cairan yang masuk.

Pesan Terakhir


Ade Purbasari mengatakan bahwa Aminah Cendrakasih bukanlah orang yang cerewet pada hari-hari terakhirnya itu.

Namun Ade sendiri masih terngiang tentang petuah yang diberikan sang bunda kepada dirinya saat ia masih mengalami kelumpuhan dan kebutaan.

Aminah juga mengungkapkan agar anaknya itu bisa mudah memberi terutama dalam hal yang menyangkut uang.

Baca Juga: Nonton Drama Korea Casino atau Big Bet Episode 1 di Link Full HD Berikut, Spoiler: Cha Mu Sik Bertaruh Nyawa

Karena menurutnya uang bukanlah segalanya, hal itu dibeberkan saat dirinya tertipu masalah keuangan.

Kamu itu kan cuma (kehilangan) harta, kamu kan ga tau ibu itu berat banget, ibu kehilangan penglihatan, ga bisa apa-apa, itu kan berat banget,” Ungkap Ade Purbasari saat mengenang ibundanya.

Perkataan itulah yang membuatnya menjadi kuat dan lebih mencintai Mak Nyak ini, hal inilah yang lantas membuatnya ingin berhutang budi atas semangat yang diberikannya.***

 

 

Rekomendasi