Kokoh Sejak 2015, Masjid Tercantik di Nunukan Ini Mampu Tampung 800 Jamaah, Diapit Laut dan Pegunungan?

inNalar.com – Nunukan merupakan salah satu kabupaten yang ada di Kalimantan Utara dengan mayoritas penduduk memeluk agama Islam.

Diketahui bahwa di Nunukan terdapat 73 persen penduduknya yang beragama Islam.

Maka dari itu, tak heran bahwa sarana dan prasarana ibadah di Nunukan terbilang melimpah.

Hal tersebut terbukti dari adanya masjid atau tempat ibadah yang dibangun sedemikian indahnya di Nunukan.

Baca Juga: Innalillahi, Mahasiswa Unnes Ditemukan Meninggal Setelah Sholat Tahajud dan Wiridan di Masjid Sekayu Semarang

Masjid terbesar dan tercantik yang ada di Nunukan tersebut dikenal dengan nama Masjid Hidayatturahman.

Secara admnistratif, Masjid Hidayatturahman berlokasi di Mansapa, Nunukan Sel, Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara.

Masjid ini telah berdiri sejak tahun 2015 dan masih kokoh hingga sekarang.

Baca Juga: Konglomerat Asal Kalsel Ini Pernah Jadi Tukang Becak, Kini Bangun Ribuan Masjid dan Madrasah Mewah

Bersumber dari video yang diunggah di akun youtube/ MuhammadArfan97 yang mengulas tentang kemegahan masjid ini.

Tampak dari video tersebut kemegahan masjid ini terlihat dari kejauhan.

Model arsitektur dari masjid ini pun sangat megah dengan perpaduan warna hijau dengan kuning keemasan dan abu-abu.

Baca Juga: Diisolasi Israel Sepenuhnya, Seruan Seorang Muazin dari Masjid di Gaza Ini Sangat Menyayat Hati

Tak hanya digunakan sebagai tempat ibadah, masjid ini juga digunakan untuk tempat wisata religi.

Mengingat area masjid ini sangat luas dan diperkirakan mampu menampung sekitar 800 jamaah.

Selain bangunan dari masjid ini yang cantik dan megah, pemandangan sekitar masjid Hidayatturahman ini juga sangat indah.

Jika kalian berkunjung ke masjid ini, kalian bisa melihat pemadangan laut dan deretan pegunungan yang sangat cantik.

Mengingat lokasi dari masjid ini diapit oleh pantai dan pegunungan.

Tak heran jika masjid ini juga ramai dikunjungi oleh para wisatawan.***

 

Rekomendasi