Kokoh Sejak 1988, Museum Sejarah di Jambi Ini Miliki Lebih dari 7.000 Koleksi, Ada Arca Berlapis Emas?

inNalar.com – Jambi adalah salah satu provinsi di Pulau Sumatera yang dikenal dengan berbagai destinasi wisatanya.

Tak hanya destinasi wisata alamnya di Jambi saja yang menarik, destinasi wisata edukasinya juga tidak boleh dilewatkan.

Salah satu destinasi wisata edukasi di Jambi ini berupa museum yang menyimpan berbagai peninggalan sejarah.

Baca Juga: Ada Tradisi untuk Ibu Hamil, Inilah 5 Adat Istiadat Unik di Lampung yang Masih Ada Sampai Sekarang

Museum di Jambi ini bernama Museum Siginjai yang memiliki berbagai koleksi peninggalan sejarah.

Museum Siginjai berlokasi di Jalan Jenderal Urip Sumoharjo, Sungai Putri, Telanaipura, Kota Jambi, Provinsi Jambi.

Berbicara mengenai sejarah, Museum Siginjai mulai dibangun pada bulan Februari tahun 1981.

Baca Juga: Miliki 168 Anak Tangga, Mercusuar di Pulau Terluar Sulawesi Utara Sajikan Pemandangan 2 Negara, Tebak Dimana?

Butuh waktu pembangunan sekitar 7 tahun hingga sampai akhirnya Museum Siginjai ini dapat diresmikan.

Museum Siginjai diresmikan oleh Fuad Hassan selaku Menteri Pendidikan dan Kebudayaan pada tahun 1988.

Museum ini memiliki berbagai jenis koleksi diantaranya arkeologika, seni rupa, teknologi, historika dan lain sebagainya.

Baca Juga: Buat Gempar Dunia! Sedang Musim Panas Namun Arab Saudi Terkena Hujan Petir, Pertanda Apakah Ini?

Setidaknya, museum ini memiliki koleksi mencapai lebih dari 7000 buah yang sampai saat ini masih terawat dengan sangat baik.

Salah satu koleksi unggulan dari museum ini adalah berupa arca yakni Arca Arvolokistewara.

Arca Arvolokistewara adalah peninggalan dari Kerajaan Sriwijaya yang ditemukan di daerah Rantaukapastuo, Kabupaten Batanghari.

Arca ini terbuat dari perunggu berlapis emas yang menampilkan wujud dewa empat tangan.

Pada saat arca ini ditemukan, terdapat kerusakan kecil dibagian belakang dan bawah.

Meskipun begitu, selebihnya arca ini masih dalam keadaan yang utuh dan masih sangat terawat hingga saat ini.***

Rekomendasi