Kawasan Wisata Ramah Anak Senilai Rp32 Miliar Dibangun di Soppeng, Sulawesi Selatan, Ada Villa Eksklusif?

inNalar.com – Wisata Alam Lejja di Kabupaten Soppeng menjadi salah satu proyek revitalisasi yang ada di Provinsi Sulawesi Selatan.

Proyek revitalisasi berupa kawasan wisata alam di Kabupaten Soppeng, Sulawesi Selatan ini dilaksanakan selama 2 tahun.

Wisata Alam Lejja di Sulawesi Selatan ini diketahui telah dirintis sejak tahun 1990 dan baru dikembangkan pada tahun 1996.

Baca Juga: Tak Berikan Anggaran Perawatan Khusus, Stadion di Sulawesi Selatan Rusak Berat hingga Terbengkalai, Apa Benar?

Pengembangan kawasan wisata alam di Sulawesi Selatan pada tahun 1996 dilakukan bebarengan dengan SK Menhut sebagai kawasan hutan lindung.

Dilaksanakannya proyek revitalisasi di kawasan Wisata Alam Lejja, Kabupaten Soppeng ini bertujuan untuk membangun daerah yang ramah anak.

Dilansir dari laman sulselprov.go.id, salah satu fokus dari pembangunan kawasan alam di Kabupaten Soppeng ini adalah kehadiran fasilitas yang ramah anak.

Hal tersebut memiliki tujuan agar anak-anak yang berkunjung ke kawasan wisata alam tersebut dapat bermain dan berenang dengan nyaman.

Baca Juga: Dulunya Tambang Batu Terbengkalai, Lahan Ini Disulap Menjadi Destinasi Wisata Menarik di Sulawesi Selatan

Proyek revitalisasi atau pembangunan untuk kawasan Wisata Alam Lejja diketahui telah rampung untuk tahap I.

Pembangunan kawasan wisata alam ramah anak yang dilakukan selama 2 tahun ini diketahui menghabiskan dana senilai Rp 32 miliar.

Dana yang diberikan ke pemerintah Kabupaten Soppeng, Sulawesi Selatan pada tahun 2022 mencapai Rp 20 miliar.

Sedangkan, dana yang diberikan kepada pemerintah Kabupaten Soppeng pada tahun 2023 mencapai Rp 12 miliar.

Baca Juga: Hanya 1 Kilometer dari Kota Parepare, Villa Pribadi Disulap Menjadi Tempat Wisata Umum di Sulawesi Selatan

Sehingga total dana yang diberikan kepada pemkab Soppeng untuk revitalisasi kawasan wisata alam bernilai Rp 32 miliar.

Dalam proyek revitalisasi, kawasan wisata alam di Sulawesi Selatan membangun beberapa fasilitas seperti kolam renang hingga toilet publik.

Tidak hanya itu, pada wilayah kawasan wisata alam di Sulawesi Selatan juga dibangun villa eksklusif yang mengusung konsep alami.

Villa eksklusif di kawasan wisata alam yang ramah anak di Sulawesi Selatan ini dibangun memakai konsep menyatu dengan alam.***

 

Rekomendasi